Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

UJI HEDONIK DAN MUTU HEDONIK DADIH SUSU KERBAU DENGAN PENAMBAHAN EKSTRAK BUAH YANG BERBEDA

SUHARTI, - (2021) UJI HEDONIK DAN MUTU HEDONIK DADIH SUSU KERBAU DENGAN PENAMBAHAN EKSTRAK BUAH YANG BERBEDA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN TANPA BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (266kB)

Abstract

UJI HEDONIK DAN MUTU HEDONIK DADIH SUSU KERBAU DENGAN PENAMBAHAN EKSTRAK BUAH YANG BERBEDA SUHARTI (11381203912) Dibawah Bimbingan Irdha Mirdhayati dan Dewi Febrina INTISARI Dadih merupakan salah satu produk olahan susu yang dibuat dengan cara fermentasi pada suhu kamar selama 24 jam. Konsumsi dadih ini hanya terbatas pada kalangan orang tua sedangkan anak dan remaja kurang menyukainya. Hal ini disebabkan aroma dan rasa yang kurang enak. Maka, dilakukan diversifikasi atau penganekaragaman produk dadih dengan menambahkan buah naga dan buah jeruk. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan pemberian ekstrak buah yang berbeda pada dadih susu kerbau terhadap rasa, aroma, warna dan tekstur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan membandingkan antar dua perlakuan yang berbeda. Perlakuan pada penelitian ini diulang sebanyak lima kali dengan P0= 100 mL susu kerbau (kontrol), P1= 90 mL susu kerbau + 10% sari buah naga dan P2= 90 mL susu kerbau + 10% sari buah jeruk. Data hasil penelitian dianalisis dengan uji T. Hasil penelitian menunjukkan perbandingan nilai rata-rata hasil uji kesukaan (hedonik) warna, aroma, rasa dan tekstur dadih tanpa penambahan ekstrak buah lebih rendah 4 (netral) dari kesukaan dadih yang diberi penambahan ekstrak buah naga 10% (suka). Tingkat kesukaan panelis terhadap dadih penambahan ekstrak buah naga lebih tinggi dan disukai panelis dibandingkan dadih dengan penambahan ekstrak buah jeruk. Kesimpulan yang didapatkan dari penelitian ini yaitu dadih susu kerbau yang ditambahkan ekstrak buah naga 10% mampu memperbaiki tingkat kesukaan hedonik dan mutu hedonik dari pada dadih susu kerbau tanpa penambahan buah dan penambahan buah jeruk 10%. Kata kunci : susu kerbau, dadih, buah naga, buah jeruk, uji hedonik, mutu hedonik

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 636 Peternakan
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 09 Feb 2021 01:20
Last Modified: 09 Feb 2021 01:20
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/40288

Actions (login required)

View Item View Item