Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGGUNAAN DEKOK DAUN PEPAYA (Carica papaya L.) PADA PERLAKUAN TEAT DIPPING TERHADAP PENURUNAN JUMLAH BAKTERI Staphylococcus aureus DALAM SUSU KAMBING PERANAKAN ETAWA

AISAH SABILA ABNI, - (2021) PENGGUNAAN DEKOK DAUN PEPAYA (Carica papaya L.) PADA PERLAKUAN TEAT DIPPING TERHADAP PENURUNAN JUMLAH BAKTERI Staphylococcus aureus DALAM SUSU KAMBING PERANAKAN ETAWA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img] Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (288kB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penggunaan dekok daun pepaya (Carica papaya L.) sebagai antiseptik alami untuk teat dipping adalah salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mencegah mastitis pada ternak kambing Peranakan Etawa (PE). Dekok daun pepaya mengandung alkaloid, triterpenoid, steroid, flavonoid, saponin dan tannin yang bersifat sebagai anti bakteri dan anti radang alami, sehingga mampu menekan pertumbuhan bakteri S. aureus yang merupakan bakteri utama penyebab mastitis pada ternak kambing PE. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 4 ulangan. Ulangan dalam penelitian berupa 16 ekor kambing PE laktasi yang diambil susunya sebagai sampel. Perlakuan dalam penelitian terdiri dari P0= Povidone Iodine 10%, P1= Dekok Daun Pepaya 30%, P2= Dekok Daun Pepaya 50% dan P3= Dekok Daun Pepaya 70%. Parameter penelitian meliputi nilai pH, Total Plate Count (TPC) dan Jumlah bakteri S. auerus pada sampel susu kambing PE yang diamati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan dekok daun pepaya berpengaruh sangat nyata (P<0,01) dalam mempertahankan nilai pH (6,49 – 6,57), menurunkan nilai TPC (1,794 x 106 – 0,034 x 106) dan nilai jumlah koloni bakteri S. aureus (0,70 x 102 – 0,67 x 102) pada sampel susu kambing PE yang diteliti. Kesimpulan penelitian adalah penggunaan dekok daun pepaya 70% (P3) sebagai larutan teat dipping merupakan perlakuan dengan konsentrasi terbaik yang memiliki efektivitas yang sama dengan povidone iodine 10%. Kata kunci: Dekok daun pepaya, Kambing PE, Mastitis, S. aureus, Teat Dipping,

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian > 636 Peternakan
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 08 Feb 2021 14:34
Last Modified: 08 Feb 2021 14:34
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/40236

Actions (login required)

View Item View Item