Ade Yulio Resta, - (2021) Etika dan Hukum Penyiaran pada Program Bursa Niaga di Riau Tv Pekanbaru. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (703kB) |
||
|
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV BENAR.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Nama : Ade Yulio Resta Jurusan : Ilmu Komunikasi Judul : Etika dan Hukum Penyiaran pada Program Bursa Niaga di Riau Tv Pekanbaru Penelitian ini dilatar belakangi oleh dunia pertelevisian yang saat ini memiliki banyak persaingan, masing-masing stasiun televisi memiliki program acara yang mampu menarik hati para penonton. Setiap program memiliki karakter dan ciri khas yang berbeda-beda agar bisa bersaing dengan program acara lainnya dan dibutuhkan strategi agar bisa menarik minat audiens. Etika merupakan penyelidikan filsafat mengenai kewajiban-kewajiban manusia dilihat dari segi baik dan buruknya tingkah laku tersebut.Di Riau Televisi Pekanbaru.Bursa Niaga merupakan program siaran Reality show. Reality show adalah genre acara televisi yang menggambarkan adegan yang seakan-akan benar berlangsung tanpa skenario, dengan pemain yang umumnya khalayak umum biasa dan bukan pemeran. Berdasarkan UU No. 32 Tahun 2002 menjelaskan bahwa penyiaran merupakan kegiatan pemancarluasan siaran melalui sarana pemancaran dan atau sarana transmisi di darat, di laut, atau di antariksa dengan menggunakan spektrum frekuensi radio melalui udara, kabel, dan atau media lainnya untuk dapat diterima serentak dan bersamaan oleh masyarakat dengan perangkat penerima siaran.Selain itu, penyiaran dibedakan menjadi dua jenis yaitu penyiaran radio dan penyiaran televisi.Teknik Pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Metode penelitian yang digunakan dalam analisis data adalah MetodeDeskriptif Kualitatif yaitu menganalisa prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati. Dengan menggunakan teori komunikasi uses and gratification peneliti melihat apa kegunaan dan kepuasan masyarakat pada program bursa niaga. Televisi sebagai media massa mempunya banyak kelebihan dalam fungsinya menyampaikan pesan-pesannya dibandingkan dengan media massa lainnya, hal ini dikarenakan pesan disampaikan melalui suara dan gambar secara bersamaan, cepat dan dapat menjangkau ruang yang luas. Kata Kunci: Etika dan Hukum, Pemyiaran, Bursa Niaga
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 302 Interaksi Sosial, Hubungan Antarpersonal > 302.2 Komunikasi |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | fdk - |
Date Deposited: | 29 Jan 2021 02:25 |
Last Modified: | 29 Jan 2021 02:25 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/35485 |
Actions (login required)
View Item |