Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH POLA ASUH ORANGTUA TERHADAP KEPERCAYAAN DIRI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS

Rezi Febriani, - (2020) PENGARUH POLA ASUH ORANGTUA TERHADAP KEPERCAYAAN DIRI ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img] Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB V.pdf

Download (7MB)
[img] Text (BAB V)
BAB V PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (855kB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Rezi Febriani Prodi : Bimbingan Konseling Islam Judul : Pengaruh Pola Asuh Orangtua terhadap Kepercayaan Diri Anak Berkebutuhan Khusus Penelitian ini dilatar belakangi oleh pola asuh orangtua mendidik anaknya yang berbagai macam, kebanyakan orangtua yang malu untuk mengakui anak nya yang memiliki kebutuhan khusus dan orangtua yang mendidik anaknya secara kasar yang membuat anak tersebut tidak percaya diri bertemu dengan orang baru dirumah maupun dilingkungannya. Anak berkebutuhan khusus memiliki segudang kreativitas dan bakat, tetapi anak berkebutuhan khusus ini malu untuk mengembangkan bakatnya dan maju ditempat umum, tugas orangtuanya lah yang menyemangati anaknya agar bisa percaya diri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh pola asuh orangtua terhadap kepercayaan diri anak berkebutuhan khusus di SLB Panam Mulia. Subjek dari penelitian ini adalah orangtua dari anak-anak yang memiliki kebutuhan khusus dengan jumlah sampel dalam penelitian ini yaitu 39 Ekslampler. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan data yang digunakan adalah data Primer. Teknik pengumpulan data penelitian ini adalah angket (kuesioner) dan dokumentasi, sedangkan untuk teknik analisis data menggunakan Regresi Linier Sederhana pada SPSS 17.0 for windows. Dari seluruh kuesioner yang diisi oleh orangtua semuanya valid dengan hasil pengolahan datanya diperoleh thitung > ttabel yaitu 28.424 > 1.687 sehingga ditarik kesimpulan Ha diterima H0 ditolak. Ini berarti pola asuh orangtua berpengaruh signifikan terhadap kepercayaan diri anak berkebutuhan khusus di SLB Panam Mulia. Hasil penelitian ini dikategorikan sangat berpengaruh dengan persentase sebesar 95.60% dan terletak pada 0.80-1.000 yang dilihat dari tabel interpretasi pengaruh. Kata kunci : Pola Asuh Orangtua, Kepercayaan Diri Anak Berkebutuhan Khusus.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 100 Filsafat dan Psikologi > 150 Psikologi
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 25 Jun 2020 02:44
Last Modified: 25 Jun 2020 02:44
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/27562

Actions (login required)

View Item View Item