Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Manajemen Kepala Sekolah Dalam Mengembangkan Satuan Pendidikan Berwawasan Keagamaan dan Kemampuan (Skill) di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Se-Kecamatan Nongsa Kota Batam

INDRA NOVIANA (2018) Manajemen Kepala Sekolah Dalam Mengembangkan Satuan Pendidikan Berwawasan Keagamaan dan Kemampuan (Skill) di Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Se-Kecamatan Nongsa Kota Batam. Thesis thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
1. 201869TMPI_COVER.pdf

Download (297kB) | Preview
[img]
Preview
Text
2. 201869TMPI_PENGESAHAN.pdf

Download (531kB) | Preview
[img]
Preview
Text
3. 201869TMPI_KATA PENGANTAR.pdf

Download (309kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4. 201869TMPI_DAFTAR ISI TESIS.pdf

Download (305kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. 201869TMPI_ ABSTRAK 3 BAHASA.pdf

Download (367kB) | Preview
[img]
Preview
Text
6. 201869TMPI_BAB I.pdf

Download (448kB) | Preview
[img]
Preview
Text
7. 201869TMPI_BAB II.pdf

Download (513kB) | Preview
[img]
Preview
Text
8. 201869TMPI_BAB III.pdf

Download (353kB) | Preview
[img] Text
9. 201869TMPI_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
10. 201869TMPI_BAB V.pdf

Download (311kB) | Preview
[img]
Preview
Text
11. 201869TMPI_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (333kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui; Bagaimana manajemen kepala sekolah dalam mengembangkan satuan pendidikan berwawasan keagamaan dan kemampuan (skill) di SMPIT se-Kecamatan Nongsa Kota Batam, dan faktorfaktor yang mempengaruhi manajemen kepala sekolah dalam mengembangkan satuan pendidikan berwawasan keagamaan dan kemampuan (skill) di SMPIT seKecamatan Nongsa Kota Batam. Penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif dengan jumlah populasi 2 kepala sekolah dan 51 tenaga pendidik dan kependidikan. Sampel Penelitian ini penulis mengambil seluruh populasi yaitu sebanyak 53 orang. Sebab, populasinya tidak mencapai seratus orang. Dan teknik yang ini dinamakan teknik total sampling. Berdasarkan hasil analisa yang penulis lakukan dapat diketahui bahwa manajemen kepala sekolah dalam mengembangkan satuan pendidikan berwawasan keagamaan dan kemampuan (skill) di SMPIT se-Kecamatan Nongsa Kota Batam dapat mencapai kategori “baik”. Hal ini diperoleh berdasarkan hasil wawancara, observasi, dan dokumentasi. Tergolong baik dalam beberapa aspek manajemen seperti perencanaan, pengorganisasian, pengendalian, pengembangan, koordinasi, dan pengawasan.Beberapa faktor yang mempengaruhi manajemen kepala sekolah dalam mengembangkan satuan pendidikan berwawasan keagamaan dan kemampuan (skil) di SMPIT se- Kecamatan Nongsa diantaranya; Pengembangan kurikulum berkelanjutan, pengintegrasian kemampuan generik dalam kurikulum yang memberikan kemampuan adaptif, peningkatan relevansi program pendidikan dengan tuntutan masyarakat dan dunia kerja, peningkatan budaya keteladanan, pembinaan profesi guru, pengadaan dan pendayagunaan sarana dan prasarana pendidikan, pengembangan prakarsa dan kemampuan kreatif sumber daya manusia yang bersih dan berwibawa, layanan pendidikan yang semakin cepat, terbuka, adil, dan merata, peningkatan partisipasi masyarakat melalui pembentukan komite sekolah, dan pengkajian pengembangan SMPIT yang didasarkan pada Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional.

Item Type: Thesis (Thesis)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Ms. Melda Fitriana
Date Deposited: 22 Jul 2019 08:13
Last Modified: 22 Jul 2019 08:13
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/16562

Actions (login required)

View Item View Item