Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS EVALUASI PENATAAN KAWASAN TERMINAL SIMPANG AUR KUNING DIKOTA BUKITTINGGI

YULISA NOVILAWATI (2018) ANALISIS EVALUASI PENATAAN KAWASAN TERMINAL SIMPANG AUR KUNING DIKOTA BUKITTINGGI. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penataan kawasan Terminal Simpang Aur Kuning Kota Bukittinggi, serta aspek-aspek apa saja yang menghambat Penataan Kawasan Terminal Simpang Aur Kuning. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif menggunakan pendekatan kualitatif. Dalam penelitian ini menggunakan dua sumber data yaitu data primer dan data sekunder, dengan teknik analisi data menggunakan analisis kualitatif. Kemudian pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penataan kawasan Terminal Simpang Aur Kuning Kota Bukittinggi belum berjalan dengan baik, hanya saja dalam pelaksanaannya sudah berjalan sedikit demi sedikit, akan tetapi masih perlu ditingkatkan lagi oleh pihak-pihak pengelola, terutama dalam mengatur kegiatan di dalamnya baik dari segi penataannya, pemenuhan sarana dan prasarananya, maupun dalam segi pembangunannya yang dari waktu ke waktu belum mengalami perkembangan. Seharusnya pemerintah bisa bertindak tegas kepada pedagang yang melanggar aturan dengan membentuk sangsi dan menempatkannya di lokasi khusus dan layak bagi mereka berjualan. Sedangkan untuk mengatasi lokasi terminal yang sempit, hendaknya dilakukan penertiban agar pembangunan sarana dan prasarana terminal dapat terbentuk semestinya. Kata Kunci :Kebijakan, Evaluasi Penataan, Kawasan Terminal,

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ?? 351 ??
Divisions: ?? ek_an ??
Depositing User: Users 14154 not found.
Date Deposited: 10 May 2019 02:00
Last Modified: 10 May 2019 02:00
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/13145

Actions (login required)

View Item View Item