Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

STRATEGI KEPALA SEKOLAH DALAM MEREKRUT TENAGA PENDIDIK DAN KEPENDIDIKAN PADA MADRASAH ALIYAH MA’ARIF NU RIAU

ANDI BUDIMAN (2018) STRATEGI KEPALA SEKOLAH DALAM MEREKRUT TENAGA PENDIDIK DAN KEPENDIDIKAN PADA MADRASAH ALIYAH MA’ARIF NU RIAU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui strategi rekrutmen tenaga pendidik dan kependidikan dan faktor yang mempengaruhi strategi rekrutmen tenaga pendidik dan kependidikan pada Madrasah Aliyah Ma’arif NU Riau. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang dijelaskan secara deskriptif. Subjek penelitian ini adalah kepala sekolah Madrasah Aliyah Ma’arif NU Riau. Sedangkan objek penelitian ini adalah strategi kepala sekolah dalam merekrut tenaga pendidik dan pendidikan pada Madrasah Aliyah M’aarif NU Riau. Yang menjadi informan utama dalam penelitian ini yaitu Kepala Sekolah Madrasah Aliyah Ma’arif NU Riau dan menjadi informan pendukung dalam penelitian ini yaitu wakil kepala sekolah. Hasil penelitian menjelaskan bahwa strategi kepala sekolah dalam merekrut tenaga pendidik dan pendidikan di Madrasah Aliyah Ma’arif NU Riau yaitu dengan melakukan: a) pembuatan perencanaan rekrutmen, b) kepala sekolah menyusun strategi rekrutmen; c) kepala sekolah mencari pelamar-pelamar kerja; d) kepala sekolah menyisihkan pelamarpelamar yang tidak cocok dengan menyisihkan pelamar yang tidak memenuhi syarat; dan kemudian e) pengumpulan data pelamar. Adapun faktor yang mempengaruhi strategi rekrutmen tenaga pendidik dan kependidikan pada kepala sekolah Madrasah Aliyah Ma’arif NU Riau menerangkan faktor yang mempengaruhi strategi perekrutan tenaga pendidik dan pendidikan yaitu: a) faktor organisasional; b) faktor kebiasaan pencari tenaga kerja dimana kebiasaan yang tidak dapat diubah oleh tenaga kerja yang kembali terulang dilakukan; c) faktor kondisi eksternal (lingkungan). Kata Kunci: Strategi Kepala Sekolah, Rekrut Tenaga Pendidik dan Kependidikan, Faktor yang Mempengaruhi Strategi Rekrutmen

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: ?? inspddk ??
Divisions: ?? KI ??
Depositing User: Users 14151 not found.
Date Deposited: 02 May 2019 03:21
Last Modified: 02 May 2019 03:21
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/13034

Actions (login required)

View Item View Item