Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

APLIKASI JUAL BELI PRODUK SHOPIE MARTIN DI BUSINESS CENTER JALAN BALAM SAKTI KECAMATAN TAMPAN PEKANBARU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM

Raudah Tul Jannah (2013) APLIKASI JUAL BELI PRODUK SHOPIE MARTIN DI BUSINESS CENTER JALAN BALAM SAKTI KECAMATAN TAMPAN PEKANBARU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_2013155EI.pdf

Download (264kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini berjudul “APLIKASI JUAL BELI PRODUK SOPHIE MARTIN DI BUSINESS CENTER JALAN BALAM SAKTI KECAMATAN TAMPAN PEKANBARU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM”. Pelaksanaan jual beli yang dilakukan member pada business center dengan cara pesanan dengan menyebutkan spesifikasi barang, dimana barang yang diperjualbelikan belum ada saat transaksi dilakukan dan member melakukan pembayaran uang muka sebesar 50%, dengan menuliskan pada Nota pesanan. Produk yang dipesan akan datang 3-7 hari kedepan bahkan terkadang melebihi batas waktu yang disepakati Berdasarkan latar belakang diatas, maka penulis merumuskan permasalahan yakni bagaimana aplikasi jual beli produk sophie martin yang dilakukan member dibusiness center jalan Balam Sakti Kecamatan Tampan Pekanbaru, dan bagaimana tinjauan ekonomi Islam tentang aplikasi jual beli produk sophie martin dibusiness center jalan Balam Sakti Kecamatan Tampan Pekanbaru. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana aplikasi jual beli produk sophie martin pada business center dan bagaimana tinjauan ekonomi Islam terhadap aplikasi jual beli produk sophie martin pada business center jalan Balam Sakti Kecamatan Tampan Pekanbaru. Populasi dalam penelitian ini adalah member sophie martin cabang business center jalan balam sakti pekanbaru yang berjumlah 250 orang. Dari jumlah tersebut peneliti mengambil sampel sebesar 10%. Adapun pengambilan sampel yaitu Purposive Sampling. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan, yang mengambil lokasi pada business center jalan balam sakti kecamatan tampan pekanbaru. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan adalah Obsevasi, wawancara, angket, dan tinjauan pustaka. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yaitu data yang langsung diperoleh dari para responden/member yang melakukan pemesanan kepada business center, dan data sekunder yaitu data yang diperoleh dari buku-buku yang ada kaitannya dengan masalah ini. Temuan hasil penelitian dilapangan menyatakan, bahwa pelaksanaan jual beli produk sophie martin pada business center dijalan balam sakti kecamatan tampan pekanbaru dengan sistem pesanan jika dilihat dari aspek spesifikasi barang, harga sudah sesuai kesepakatan dan tidak melanggar ekonomi Islam namun dalam hal kesepakatan penyerahan barang pihak business center sering mengalami keterlambatan dari waktu yang dijanjikan dalam hal ini pihak business center harus memperhatikan hal tersebut agar konsumen merasa puas.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Ms Mutiara Jannati
Date Deposited: 16 Dec 2016 10:02
Last Modified: 16 Dec 2016 10:02
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/9822

Actions (login required)

View Item View Item