Widya Yanti (2011) ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENJUALAN AIR MINUM PADA DEPOT JASNO SUSANTO (JSN) PEKANBARU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2011_201122.pdf Download (524kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilakukan pada Depot air minum Jasno Susanto (JSN) di Pekanbar, tepatnya dijalan Garuda Sakti KM.1. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah faktor yang mempengaruhi penjualan air minum pada Depot Jasno SUsanto (JSN) Pekanbaru. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor mempengaruhi penjualan air minum pada depot Jasno Susanto (JSN) Pekanbaru. Populasi dalam penelitian ini adalah pelanggan dari depot JSN, sedangkan sampel yang penulis ambil dalam penelitian ini adalah sebanyak 60 orang. Untuk memperoleh data yang dibutuhkan penulis menggunakan 3 (tiga) teknik pengumpulan data yaitu kuisoner, wawancara, dan dokumentasi. Dalam mengolah data deskriptif kuantitatif, penulis menggunakan teknik analisis regresi linear berganda dengan menggunakan program SPSS Versi 16. Berdasarkan latar belakang masalah dan landasan teori maka hipotesis dari penelitian ini adalah diduga bahwa penjualan air minum pada depot Jasno Susanto (JSN) Pekanbaru dipengaruhi oleh kwalitas air, distribusi, pelayanan, promosi,. Variabel data penelitian Y adalah penjualan dan X adalah kualitas air, distribusi, pelayanan dan promosi. Berdasarkan hasil regresi secara parsial nilai signifikansi probabilitas sebesar 0,000 ≤ α = 0,05 maka H1 diterima. Hasil ini menunjukkan bahwa kualitas air mempengaruhi faktor-faktor penjualan air minum Depot Jasno Susanto (JSN). Berdasarkan hasil regresi secara parsial nilai signifikan probabilitas sebesar 0,014 ≤ � = 0,05 maka H2 diterima. Hasil ini menunjukkan bahwa distribusi air mempengaruhi faktor-faktor penjualan air minum Depot Jasno Susanto (JSN). Berdasarkan hasil regresi secara parsial nilai signifikansi probabilitas sebesar 0,489 ≥ α = 0,05 maka H3 ditolak. Hasil ini menunjukkan bahwa pelayanan tidak mempengaruhi faktor-faktor penjualan air minum Depot Jasno Susanto (JSN). Berdasarkan hasil regresi secara parsial nilai signifikansi probabilitas sebesar 0,022 ≤ α = 0,05 maka H4 diterima. Hasil ini menunjukkan bahwa promosi air mempengaruhi faktor-faktor penjualan air minum Depot Jasno Susanto (JSN). Hasil regresi secara simultan menunjukkan nilai signifikan probabilitas sebesar 0,000 < α = 0,05 maka H4 diterima. Hasil ini menunjukkan bahwa kualitas air, distribusi , dan promosi mempengaruhi fakto-faktor penjualan air minum Depot Jasno Susanto (JSN).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650 Bisnis > 658 Manajemen Umum |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Manajemen |
Depositing User: | eva sartika |
Date Deposited: | 14 Jan 2016 08:15 |
Last Modified: | 14 Jan 2016 08:15 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/808 |
Actions (login required)
View Item |