Hairul (2012) Analisis Experiential Marketing Pada Hotel Furaya Pekanbaru. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2012_2012270MEN.pdf Download (334kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilakukan di Hotel Furaya Pekanbaru yang beralamat di Jl. Jend Sudirman No. 72-74 Pekanbaru. Dalam penelitian ini penulis menggunakan data primer dan data sekunder. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui kualitas Experiential Marketing pada Hotel Furaya Pekanbaru. Adapun sampel dalam penelitian ini adalah pelanggan Hotel Furaya Pekanbaru dengan jumlah sampel 99 orang responden yang mewakili, dengan menggunakan metode Random Sampling yaitu metode pemilihan sampel dengan cara acak pada pelanggan Hotel Furaya Pekanbaru. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis kuantitatif, dimana data yang digunakan berhasil dikumpulkan selanjutnya dihubungkan dengan teori-teori yang terkait sebagaimana telah dimuat dalam telaah pustaka dan kemudian diambil kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian ini diketahui variabel think yang lebih dominan atau dalam kategori tertinggi dengan rata-rata 61,2% yang menjawab setuju. Dengan demikian Hotel Furaya harus lebih meningkatkan promosi melalui media-media efektif, dan melakukan inovasi dalam pemilihan warna maupun bentuk gedung/bangunan hotel tanpa meninggalkan ciri khas bangunan yang dimiliki sehingga lebih bisa menarik banyak pelanggan. Disamping itu perlu juga diperhatikan kualitas pelayanan yang diberikan supaya dapat memuaskan tamu yang menginap yaitu dengan cara meningkatkan kualitas sumber daya manusia (karyawan) melalui pendidikan dan pelatihan yang lebih baik serta menanamkan loyalitas dan komitmen yang tinggi pada karyawannya.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 650 Bisnis > 658 Manajemen Umum |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Manajemen |
Depositing User: | eva sartika |
Date Deposited: | 18 Sep 2016 18:21 |
Last Modified: | 18 Sep 2016 18:21 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/7519 |
Actions (login required)
View Item |