NADA R. IDRIS, - (2023) HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI DAN LAMA MENJALANI HEMODIALISIS TERHADAP KEPATUHAN DIET PASIEN DI UNIT HEMODIALISA RUMAH SAKIT TABRANI PEKANBARU. Skripsi thesis, UIN SUSKA RIAU.
Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (677kB) |
||
|
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI DAN LAMA MENJALANI HEMODIALISIS TERHADAP KEPATUHAN DIET PASIEN DI UNIT HEMODIALISA RUMAH SAKIT TABRANI PEKANBARU Nada R Idris (11980320145) Di bawah bimbingan Novfitri Syuryadi dan Yanti Ernalia INTISARI Gagal ginjal kronik merupakan suatu proses penurunan fungsi ginjal yang bersifat progresif dan tidak dapat berubah, sehingga memerlukan terapi pengganti ginjal berupa terapi hemodialisis. Salah satu masalah yang dapat menyebabkan kegagalan hemodialisis adalah kepatuhan pasien dalam menjalani diet sesuai anjuran. Pengetahuan gizi dan lama menjalani terapi hemodialisis merupakan salah satu faktor dalam terbentuknya perilaku kepatuhan diet. Penelitian ini telah dilaksanakan pada Bulan Desember 2022 di Rumah Sakit Tabrani Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan metode cross sectional dengan sampel penelitian sebanyak 30 responden yang merupakan pasien yang rutin menjalani terapi di unit hemodialisa Rumah Sakit Tabrani Pekanbaru. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mayoritas pasien memiliki pengetahuan kurang mengenai diet yang sedang dijalaninya, biasanya hal ini disebabkan oleh beberapa faktor antara lain yaitu pendidikan dan usia namun pada penelitian ini tidak terdapat hubungan pengetahuan dengan pendidikan atau usia. Hasil penelitian menunjukkan hasil semakin rendah pengetahuan pasien maka semakin tidak patuh pasien dalam menjalani dietnya, oleh karena itu terdapat hubungan antara pengetahuan terhadap kepatuhan diet (p<0,005). Pada penelitian ini juga didapatkan hasil bahwa mayoritas pasien berada pada kategori lama menjalanai hemodialisis (>1th), semakin lama seseorang menjalani terapi hemodialisis maka semakin tidak patuh pasien tersebut terhadap dietnya karena pasien cenderung bosan menjalani dietnya, oleh karena itu terdapat hubungan antara lama menjalani hemodialisis terhadap kepatuhan diet (p<0,005). Kata kunci : hemodialisis, kepatuhan diet, lama menjalani hemodialisis, pengetahuan gizi
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Gizi |
Depositing User: | fapertapet - |
Date Deposited: | 13 Jun 2023 03:12 |
Last Modified: | 13 Jun 2023 03:12 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/71548 |
Actions (login required)
View Item |