Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI BAPADUO TERNAK KERBAU DI DESA SEBERANG PULAU BUSUK KECAMATAN INUMAN KABUPATEN KUANTAN SINGINGI PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH

JEFRINANDO, - (2023) IMPLEMENTASI BAPADUO TERNAK KERBAU DI DESA SEBERANG PULAU BUSUK KECAMATAN INUMAN KABUPATEN KUANTAN SINGINGI PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN SKRIPSI KECUALI BAB IV.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK JEFRINANDO (2022): Implementasi Bapaduo Ternak Kerbau Di Desa Seberang Pulau Busuk Kecamatan Inuman Kabupaten Kuatan Singingi Perspektif Ekonomi Syariah. Kerjasama bagi hasil sudah lumrah dilakukan masyarakat, terutama di bidang peternakan. Kegiatan berternak sudah menjadi kebiasaan turun temurun di sebagian masyarakat Desa Seberang Pulau Busuk. Kegitan tersebut baik dilakukan dengan ternak sendiri maupun memelihara ternak orang lain (bapaduo/ bapaduo labo). Pemilik ternak hanya menyerahkan hewan ternak saja, sedangkan seperti pakan, kandang dan tali temali yang digunakan untuk mengikat hewan ternak ditanggung oleh peternak. Rumsan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana Sistem bapaduo ternak kerbau di Desa Seberang Pulau Busuk Kecamatan Inuman Kabupaten Kuantan Singingi, Bagaimana kendala bapaduo ternak kerbau di Desa Seberang Pulau Busuk Kecamatan Inuman Kabupaten Kuantan Singingi, dan Bagaimana tinjauan ekonomi syariah terhadap bapaduo ternak kerbau di Desa Seberang Pulau Busuk Kecamatan Inuman. Penelitian ini bertujuan Untuk Menjelaskan Sistem bapaduo ternak kerbau di Desa Seberang Pulau Busuk Kecamatan Inuman Kabupaten Kuantan Singingi, Untuk Menjelaskan kendala bapaduo ternak kerbau di Desa Seberang Pulau Busuk Kecamatan Inuman Kabupaten Kuantan Singingi,dan Untuk Menjelaskan tinjauan ekonomi syariah terhadap bapaduo ternak kerbau di Desa Seberang Pulau Busuk Kecamatan Inuman Kabupaten Kuantan Singingi. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (Field Research). Subjek penelitian adalah berjumlah 26 orang yang berada di Desa Seberang Pulau Busuk. Dengan pengambilan sample mengunakan teknik jenuh atau total sampling. Pengumpulan data yang digunakan adalah dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, bapaduo ternak kerbau yang dilakukan oleh masyarakat Desa Seberang Pulau Busuk masih di lakukan dengan cara tradisional dan akadnya masih bersifat lisan. Pemberian modal oleh pemilik kerbau kepada peternak berupa kerbau, Sedangkan untuk prasarana dipenuhi oleh peternak. Pembagian keuntungan dengan perjanjian separoh-separoh 50%:50%. Kendala yang dihadapi Banjir yang cukup lama, Peternak yang tidak menyediakan kandang, Pembagian yang tidak sama. Dari tinjauan ekonomi Islam masih belum sepenuhnya sesuai dengan syariat Islam. Kata kunci: kerjasama, bapaduo, ternak kerbau.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 17 Apr 2023 07:34
Last Modified: 17 Apr 2023 07:34
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/70141

Actions (login required)

View Item View Item