DINDA ANNISA, - (2023) MANAJEMEN PUBLIC RELATIONS KANTOR IMIGRASI KELAS I PEKANBARU DALAM MENANGANI PENGADUAN PELAYANAN PASPOR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (982kB) |
||
|
Text
SKRIPSI DINDA ANNISA.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Nama :Dinda Annisa NIM :11840324146 Jurusan :Ilmu Komunikasi Judul :Manajemen Public Relations Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru Dalam Menangani Pengaduan Pelayanan Paspor. Kantor imigrasi kelas I Pekanbaru memiliki suatu peran yang sangat penting dalam hal pelayanan paspor, Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana manajemen Public Relations Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru dalam menangani pengaduan pelayanan paspor menurut Scott M. Cutlip, Allen H. Center, dan Glen M. Broom. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, yaitu metode yang menggunakan analisa data yang disesuaikan dengan teori-teori yang mendukung rumusan masalah dan sesuai dengan data yang diperoleh di lapangan yaitu dengan cara menggambarkan data yang diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi dan kemudian dianalisis sesuai dengan yang ada dilapangan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dalam mengelola pengaduan masyarakat, Public Relations Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru menerapkan proses manajemen Public Relations yang dimulai dari mengumpulkan data pengaduan masyarakat di kumpulkan setiap hari melalui media pengaduan yang ada, perencanaan program yang mengacu pada pasal undang-undang pelayanan publik nomor 25 tahun 2009 tentang pengaduan itu adalah bagian dari pelayanan publik, implementasi program seperti melakukan komunikasi dan koordinasi antar petugas dan pemohon sehingga tidak terjadi kesalah pahaman berkelanjutan, dan yang terakhir mengevaluasi program untuk melihat salah kurangnya kantor imigrasi kelas I Pekanbaru dalam memberikan pelayanan paspor. Kata Kunci : Manajemen Public Relations, Pengaduan Masyarakat, Pelayanan Paspor.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | fdk - |
Date Deposited: | 25 Jan 2023 08:44 |
Last Modified: | 25 Jan 2023 08:44 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/65568 |
Actions (login required)
View Item |