DIKI MAULANA, - (2022) FUNDRAISING PENGUMPULAN DANA UMMAT PADA YAYASAN MULIA BERBAGI INDONESIA DI PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM.
|
Text
SKRIPSI DIKI MAULANA BAB V.pdf Download (3MB) | Preview |
|
Text (BAB V)
PEMBAHSAN BAB V.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (499kB) |
Abstract
ABSTRAK Nama : Diki Maulana Jurusan : Manajemen Dakwah Judul : Fundraising Pengumpulan Dana Ummat pada Yayasan Mulia Berbagi Indonesia di Pekanbaru Penelitian ini membahas tentang pengumpulan dana umat yang dilakukan di salah satu Yayasan di kota Pekanbaru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana fundraising pengumpulan dana ummat pada Yayasan Mulia Berbagi Indonesia di Pekanbaru. Ada empat informan yang dipilih dalam penelitian yang penulis lakukan. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian, dianalisis dengan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fundraising pengumpulan dana ummat pada Yayasan Mulia Berbagi Indonesia terbagi dari beberapa tahap. Pada tahap tujuan pengumpulan dana ummat, yakni untuk membantu masyarakat yang membutuhkan guna mensejahterakan masyarakat yang membutuhkan uluran tangan dari donator-donatur yang dikumpulkan oleh Yayasan. Pada tahap penghimpunan donatur, yayasan mengadakan suatu acara atau kegiatan dimana kegiatan tersebut sifatnya mengumpulkan masyarakat agar terkumpulnya para donator. Pada tahap memuaskan para donator, yayasan ini melakukan komunikasi yang baik kepada donator, serta fundraiser bersedia menjemput donasi apabila ada kendala yang dialami oleh donatur bagi yang tidak bisa berdonasi via transfer bank. Yayasan Mulia Berbagi Indonesia berusaha melayani donaturnya dengan sebaik-baiknya agar donatur puas dengan pelayanannya dan juga yayasan dapat dipandang sebagai yayasan yang amanah dan transparan di mata para donatur. Kata Kunci: Fundraising, Pendistribusian, Yayasan Mulia Berbagi Indonesia Pekanbaru
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah |
Depositing User: | fdk - |
Date Deposited: | 25 Jan 2022 08:43 |
Last Modified: | 25 Jan 2022 08:43 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/58268 |
Actions (login required)
View Item |