Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PULANG BAINDUK DALAM TRADISI MASYARKAT DESA TANJUNG PAUH KECAMATAN SINGINGI HILIR KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

AYU RESPATI, - (2021) PULANG BAINDUK DALAM TRADISI MASYARKAT DESA TANJUNG PAUH KECAMATAN SINGINGI HILIR KABUPATEN KUANTAN SINGINGI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
FILE LENGKAP KECUALI HASIL PENELITIAN (BAB IV).pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
FILE HASIL PENELITIAN (BAB IV).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

AYU RESPATI(2021) : PULANG BAINDUK DALAM TRADISI MASYARKAT DESA TANJUNG PAUH KECAMATAN SINGINGI HILIR KABUPATEN KUANTAN SINGINGI Pulang Bainduak adalah suatu tradisi dalam masyarakat Desa Tanjung Pauh untuk menyatakan bahwa seorang pendatang yang ingin menetap dan menjalani aturan yang ada di Desa Tanjung Pauh dengan cara mencari ibu angkat. Ibu angkatnya akan menjadi tumpuan baginya apabila terjadi masalah ataupun ia membutuhkan pertolongan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pelaksanaan tradisi pulang bainduak, untuk mengetahui makna simbolik dari tradisi pulang bainduak, dan mengetahui nilai-nilai yang terkandung dalam tradisi pulang bainduak. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yakni dengan melakukan beberapa tahapan langkah-langkah dalam pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Nilai yang terkandung pada tradisi pulang Bainduak dalam masayakat Desa Tanjung Pauh di antaranya adalah pertama, adanya nilai sosial dalam masyarakat yaitu terjadi interaksi timbal balik antara individu dengan individu lainnya sehingga memunculkan suatu tatanan sosial yang harmaonis. Kedua, nilai moral dengan adanya toleransi kepada seorang pendatang, menunjukkan sikap positif dari masyarakat Desa Tanjung Pauh. Ketiga, nilai kerukunan merupakan suatu kesatuan yang terdiri dari berbagai unsur yang berlainan dari setiap unsur tersebut saling menguatkan. Keempat, Nilai keagamaan yang terkandung pada tradisi pulang bainduak yaitu segala sesuatunya didasari dengan agama, adanya suatu bentuk permohonan do‟a kepada Allah SWT yang dilakukan pada akhir pelaksanaan tradisi pulang bainduak. Manfaat dengan adanya tradisi Pulang Bainduak ini seorang pendatang akan merasa aman berada di Desa tersebut sebab adanya keluarga baru dan tidak merasa sendirian. Kata kunci: Tradisi, Pulang Bainduk

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.1 Sumber-sumber Agama Islam, Kitab Suci Agama Islam > 297.12516 Studi Hadits
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Perbandingan Agama
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 05 Jan 2022 04:07
Last Modified: 05 Jan 2022 04:07
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/57285

Actions (login required)

View Item View Item