Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGAWASAN OTORITAS JASA KEUANGAN TERHADAP PENYEBARLUASAN DATA PRIBADI OLEH PT HOME KREDIT BERDASARKAN PERATURAN OTORITAS DESA KEUANGAN NO 77/POJK.01/2016 DI KOTA PEKANBARU

MUHAMMAD SYOBRINUR, - (2021) PENGAWASAN OTORITAS JASA KEUANGAN TERHADAP PENYEBARLUASAN DATA PRIBADI OLEH PT HOME KREDIT BERDASARKAN PERATURAN OTORITAS DESA KEUANGAN NO 77/POJK.01/2016 DI KOTA PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN TANPA BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (555kB)

Abstract

ABSTRAK Otoritas Jasa Keuangan memiliki wewenang untuk melakukan pengawasan, pemeriksaan, penyidikan, perlindungan konsumen, dan tindakan lain terhadap Lembaga Jasa Keuangan. PT. Home Credit Indonesia adalah salah satu dari Lembaga Jasa Keuangan dibawah naungan OJK yang diduga melakukan penyebarluasan data pribadi secara illegal dari nasabahnya. Sehingga ada tuduhan PT. Home Credit Indonesia bertentangan dengan Pasal 26 Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 77/POJK.01/2016. Atas dugaan pelanggaran tersebut OJK harus tegas dalam pengawasan dan menindak lanjuti masalah penyebarluasan data pribadi sesuai dengan tugas dan wewenangnya. Akan tetapi kenyataannya, PT. Home Credit Indonesia masih diduga melakukan pelanggaran penyebarluasan data pribadi nasabahnya sampai sekarang dan belum ada sanksi tegas dari OJK. Tujuan dari penilitian ini merupakan untuk mengetahui pengawasan dari Otoritas Jasa Keuangan terhadap penyebarluasan data pribadi oleh PT. Home Credit Indonesia dan mengetahui kendala dalam pengawasan Otoritas Jasa Keuangan terhadap penyebarluasan data pribadi oleh PT. Home Credit Indonesia. Manfaat dari penelitian ini merupakan dari hasil penelitian ini secara aplikatif diharapkan dapat digunakan oleh masyarakat untuk mengetahui dan memahami tentang pemberian kredit berbasis Tekhnologi Informasi. Memberi kontribusi dalam memberikan jaminan kepada masyarakat tentang cara terlindungnya dari teror penagihan yang dilakukan oleh para Debt Collector PT. Home Credit Indonesia. Dan yang terakhir memperkaya wawasan keilmuan di bidang hukum, dan dapat menjadi wacana bagi penelitian selanjutnya. Metode Penelitian ini menggunakan pendekatan hukum empiris atau penelitain hukum sosiologis yang merupakan penelitian lapangan yang bertitik tolak dari data primer/dasar, yakni data yang diperoleh langsung dari masyarakat sebagai sumber pertama melalui penelitian lapangan, yang dilakukan baik melalui pengamatan (observasi), wawancara ataupun penyebaran kuesioner. Penelitian hukum sosiologis (empiris) dapat direalisasikan dengan meneliti efektivitas hukum yang sedang berlaku ataupun penelitian terhadap identifikasi hukum. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif yaitu suatu penelitian yang bertujuan untuk menerangkan fenomena sosial atau peristiwa. Adapun Hasil Penelitian dan kesimpulan dari pembahasan permasalahan di atas adalah Pengawasan Otoritas Jasa Keuangan Terhadap Penyebarluasan Data Pribadi Oleh PT. Home Credit Berdasarkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No. 77/POJK.01/2016 telah dilakukan oleh Pihak OJK hanya saja kurang Efektif, Maksimal dan Tegas dalam meyikapi pelanggaran yang dilakukan PT. Home Credit tersebut, karena masih ada juga korban yang data pribadi dan keamanannya tidak terlidungi, adapun kendala dalam pencegahan terjadinya Pelanggaran Data Pribadi adalah Ketidak Tegasan OJK dalam memperingati Perusahaan Pembiayaan apabila melakukan Pelanggaran dan kurangnya sosialisasi yang dilakukan OJK kepada masyarakat akan bahayanya Pinjaman Online seperti PT. Home Credit dengan bunga yang tinggi dan Pinjaman Online lainnya yang ilegal. Kata Kunci : OJK, Penyeberluasa Data Pribadi, Home credit, Fintech

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 13 Aug 2021 07:19
Last Modified: 13 Aug 2021 07:19
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/54482

Actions (login required)

View Item View Item