Fachril Dedy Irawan, - (2020) PERANCANGAN ANTENA RLSA SEBAGAI ANTENA PADA RADAR FREQUENCY MODULATED CONTINOUS WAVE (FMCW). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
Text
GABUNGAN TUGAS AKHIR KECUALI BAB IV.pdf Download (2MB) |
|
Text (BAB IV)
BAB IV PEMBAHASAN.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (653kB) |
Abstract
PERANCANGAN ANTENA RLSA SEBAGAI ANTENA PADA RADAR FREQUENCY MODULATED CONTINOUS WAVE (FMCW) FACHRIL DEDY IRAWAN 11555100449 Tanggal Sidang : 21 Juli 2020 Program Studi Teknik Elektro Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Jalan HR Soebrantas No. 155 Pekanbaru ABSTRAK Pada penelitian ini antena RLSA dirancang dengan menggunakan frekuensi 9,4 GHz yaitu mendapatkan satu frekuensi yang dibuat untuk pengembangan penelitian berikutnya dengan tujuan meningkatkan efisiensi penggunaan perangkat. Tujuan akhir dari penelitian ini adalah menghasilkan rancangan prototype antena RLSA yang bekerja pada frekuensi 9,4 GHz. Perancangan model antena RLSA pada frekuensi 9,4 GHz dilakukan menggunakan software CST Microwave Studio Suite dengan bantuan software VBA Macros untuk memudahkan dalam mengatur parameter spesifikasi antena RLSA yang disimulasikan melalui teknik parameterisasi untuk mendapatkan parameter antena yang diinginkan. Model antena RLSA pada frekuensi 9,4 GHz yang diperoleh adalah antena dengan jari-jari 134 mm, jumlah pasangan slotring pertama 14, dan sudut beamsquint 68o. Hasil simulasi koefisien refleksi untuk frekuensi 9,4 GHz adalah -23 dB, bandwidth untuk frekuensi 9,4 GHz adalah 253 MHz, pola radiasi untuk frekuensi 9,4 GHz diketahui memiliki pengarahan yang baik pada arah puncak radiasi yaitu pada sudut 60o. Kemudian rancangan model antena RLSA frekuensi 9,4 GHz yang telah diperoleh dilakukan pabrikasi dan pengukuran untuk mengetahui parameter sebenarnya dari prototype antena RLSA frekuensi 9,4 GHz. Hasil pengukuran prototype pada antena RLSA frekuensi 9,4 GHz menunjukkan nilai koefisien refleksi-14 dB, sehingga bandwidth untuk frekuensi 9,4 GHz mengalami pelebaran bandwidth yang telah memenuhi standar < -10 dB,hal ini terjadi akibat rugi-rugi pabrikasi terutama pada rancangan dan penempatan feeder yang harus teliti dan tidak boleh bergeser sedikitpun dari rancangan model antena RLSA pada frekuensi 9,4 GHz yang telah disimulasikan karena dapat menyebabkan kenaikan grafik koefisien refleksi yang berdampak pada hasil pengukuran. Sementara itu pola radiasi untuk frekuensi 9,4 GHz adalah sudut 60o. Kata kunci :Antena RLSA, prototype, koefisien refleksi, bandwidth, pola radiasi, beamsquint.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 620 Ilmu Teknik 000 Karya Umum |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Elektro |
Depositing User: | fsains - |
Date Deposited: | 11 Aug 2020 03:01 |
Last Modified: | 11 Aug 2020 03:01 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/29128 |
Actions (login required)
View Item |