Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

KURSUS GRATIS (FREE CHARGE) RATU PAKSI JEWELRY PEKANBARU DALAM MEMOTIVASI WANITA UNTUK BERWIRAUSAHA MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM

Rosi Rahmawati (2013) KURSUS GRATIS (FREE CHARGE) RATU PAKSI JEWELRY PEKANBARU DALAM MEMOTIVASI WANITA UNTUK BERWIRAUSAHA MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2013_2013173EI.pdf

Download (487kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh perkembangan trend aksesoris di kalangan masyarakat yang membuat kursus gratis (free charge) dapat dijadikan sarana untuk belajar keterampilan aksesoris yang dapat dijadikan sebagai peluang usaha sehingga masyarakat yang awalnya sekedar konsumtif dapat menjadi produktif minimal untuk diri sendiri. Penelitian ini merupakan penelitian Lapangan dengan mengambil lokasi di Ratu Paksi Jewelry jalan Hasyim Ashari No. 17 - 19 Komplek Ruko EX Lativa Pekanbaru. Adapun yang menjadi pertimbangan lokasi ini dijadikan lokasi penelitian adalah karena Ratu Paksi Jewelry merupakan salah satu sarana bagi masyarakat untuk mengembangkan kreatifitas dalam seni design dan pembuatan aneka perhiasan dan aksesoris. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kegiatan kursus gratis (free charge) Ratu Paksi Jewelry Pekanbaru dapat memotivasi wanita untuk berwirausaha dan mengetahui bagaimana tinjauan ekonomi Islam terhadap kegiatan kursus gratis (free charge) Ratu Paksi Jewelry Pekanbaru dalam memotivasi wanita untuk berwirausaha. Penelitian ini menggunakan metode analisa kualitatif dengan pola pikir deduktif yaitu suatu cara untuk menganalisis data yang telah ada dan menyimpulkan dengan mencari hal-hal yang bersifat umum, ditarik menuju halhal yang bersifat khusus. Data yang digunakan adalah data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari peserta kursus gratis (free charge) dan tim Ratu Paksi Jewelry Pekanbaru sedangkan data sekunder yaitu data yang diperoleh dari berbagai sumber yang ada kaitannya dengan penelitian ini. Metode pengumpulan data yaitu melalui observasi, wawancara, angket dan studi pustaka. Sementara itu, populasi dalam penelitian ini adalah peserta kursus gratis (free charge) di Ratu Paksi Jewelry berjumlah 120 orang yang merupakan peserta yang sudah ii mengikuti kegiatan kursus lebih dari 3 kali pada Januari 2012 sampai Desember 2012. Oleh karena populasi yang cukup besar, penulis mengambil sampel sebesar 25% sebanyak 30 responden dengan teknik random sampling. Dari penelitian ini diketahui bahwa kursus gratis (free charge) tidak secara langsung memotivasi wanita untuk berwirausaha dengan memberikan pengetahuan mengenai kewirausahaan. Kursus gratis (free charge) memberi kemudahan kepada peserta untuk mengikuti kegiatan kursus tanpa terikat waktu dan bebas memilih materi kursus sesuai keinginan. Masyarakat yang ingin berwirausaha namun tidak memiliki keterampilan dan terhalang untuk mengikuti kegiatan kursus dengan rutinitas sehari-hari dengan kursus ini menjadi terbantu sehingga mereka dapat mulai berwirausaha dibidang aksesoris ini. Hal ini terbukti dengan banyaknya peserta kursus gratis (free charge) mulai berwirausaha di bidang aksesoris dan memperoleh penghasilan dari usaha ini. Dari tinjauan Ekonomi Islam, dalam pelaksanaannya kursus gratis (free charge) tidak melanggar syariat Islam. Disamping itu kursus gratis (free charge) telah membantu masyarakat khususnya wanita agar bisa lebih produktif dan dapat bekerja sesuai dengan pekerjaan wanita. Sebagaimana dalam Islam kita dituntut lebih produktif dan saling tolong menolong dalam kebaikan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 18 Dec 2016 12:58
Last Modified: 18 Dec 2016 12:58
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/9838

Actions (login required)

View Item View Item