Siti Fariza (2012) ANALISIS SISTEM MARKETING HOME INDUSTRI DI TANGKERANG SELATAN DI TINJAU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Kasus Usaha Rempeyek Jangkrik, Rempeyek Kacang dan Rempeyek Udang di Kelurahan Tangkerang Selatan Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2012_2012299EI.pdf Download (457kB) | Preview |
Abstract
Skripsi ini berjudul “ANALISIS SISTEM MARKETING HOME INDUSTRI DI TANGKERANG SELATAN DI TINJAU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (Studi Kasus Usaha Rempeyek Jangkrik, Rempeyek Kacang dan Rempeyek Udang di Kelurahan Tangkerang Selatan Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru)” Penelitian ini dilatar belakangi oleh pengamatan penulis tentang pemasaran Rempeyek Jangkrik, Remyek Kacang dan Rempeyek Udang di Kelurahan Tangkerang Selatan Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru. Namun karna pemasarannya sangat susah dan belum banyak yang tau manfaat dari Jangkrik sehingga bisa menghambat perkembangan usaha tersebut. Penelitian ini dilakukan pada pengusaha Rempeyek Jangkrik, Rempeyek Kacang dan Rempeyek Udang di Kelurahan Tangkerang Selatan Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru. Penulis tertarik meneliti usaha Rempeyek Jangkrik, Rempeyek Kacang dan Rempeyek Udang karna untuk mengetahui: Bagaimana Sistem Marketing Home Industri Rempeyek Jangkrik, Rempeyek Kacang dan Rempeyek Udang di Kelurahan Tangkerang Selatan Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru, Bagaimana faktor-faktor pendukung terhadap home industri Rempeyek Kacang dan Rempeyek Udang di Kelurahan Tangkerang Selatan Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru. Bagaimana tinjauan Ekonomi Islam terhadap sistem marketing home industri Rempeyek Kacang dan Rempeyek Udang di Kelurahan Tangkerang Selatan Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru Subjek penelitian ini adalah pengusaha Rempeyek Jangkrik, Rempeyek Kacang dan Rempeyek Udang yang terdapat di Kelurahan Tangkerang Selatan Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru. Sedangkan objek penelitian ini adalah Analisis sistem marketing home industri di Tangkerang Selatan Kecamatan Bukit Raya Pekanbaru menurut Perspektif ekonomi Islam. Adapun yang menjadi populasi penelitian ini berjumlah 27 orang yang terdiri dari 1 orang pemilik usaha rempeyek jangkrik, dengan jumlah karyawan 4 orang dan 4 orang konsumen, sedangkan pemilik usaha rempeyek kacang 1 orang, dengan jumlah karyawan 5 orang dan 3 orang konsumen dan pemilik usaha rempeyek udang 1 orang, dengan karyawan 3 orang dan konsumen 5 orang, karena jumlah populasinya terbatas dan terjangkau maka penelitian ini menggunakan teknik total sampling, dengan menjadikan seluruh populasi sebagai sampel. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder. Data primer yaitu data yang diambil secara langsung dari lapangan yaitu dari pengusaha Rempeyek Jangkrik, Rempeyek Kacang dan Rempeyek Udang di Kelurahan Tangkerang Selatan Kecamatan Bukit Pekanbaru. Sedangakan data sekunder adalah data yang diambil dari beberapa buku dan dokumen lain yang berhubungan dengan permasalahan yang diteliti. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan wawancara tinjauan pustaka. Metode penelitian ini adalah kualitatif dengan analisa data menggunakan pendekatan deskriptif yaitu data yang terkumpul melalui observasi dan wawancara dikelompokkan kedalam kategori-kategori berdasarkan persamaan jenis data tersebut, kemudian antara satu data dengan data yang lain di hubungkan untuk menggambarkan permasalahan yang diteliti secara utuh. Adapun metode penulis yang digunakan adalah metode induktif, deduktif, deskriptif. Dari hasil penelitian yang penulis lakukan, bahwa area pemasaran rempeyek jangkrik lebih dominan di luar negeri karena keunikan yang dimilikinya, namun permintaan rempeyek jangkrik di Riau sedikit. Hal ini disebabkan oleh masih banyaknya masyarakat yang geli dengan jangkrik sebagai bahan baku rempeyek jangkrik. Sedangkan area pemasaran rempeyek kacang dan rempeyek udang hanya disekitar daerah Pekanbaru saja. Jika dilihat menurut ekonomi Islam, walaupun dalam pemasaran rempeyek jangkrik rempeyek kacang dan rempeyek udang tidak terdapat hal-hal yang bertentangan dengan Islam.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah |
Depositing User: | Feni Marti Adhenova |
Date Deposited: | 07 Dec 2016 06:30 |
Last Modified: | 07 Dec 2016 06:30 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/9450 |
Actions (login required)
View Item |