Basma Hairani (2012) STRATEGI PEMASARAN PRODUK TABUNGAN WADI’AH DAN MUDHARABAH DALAM MENINGKATKAN JUMLAH NASABAH PADA BANK RIAU KEPRI SYARIAH (Studi Kasus Pada Unit Layanan Syariah Cabang Bengkalis dan Dumai). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2012_201249EI.pdf Download (540kB) | Preview |
Abstract
Bank Riau-Kepri Syariah Cabang Bengkalis dan Dumai melalui unit layanan syariahnya merupakan salah satu bank yang menjual produk tabungan wadi’ah dan mudharabah. Produk yang ditawarkan Bank dalam penelitian ini antara lain: 1). Tabungan iB Sinar, 2). Deposito Syari’ah, dan 3). Tabungan iB Dhuha. Dalam penelitian ini, perumusan masalah yang diangkat adalah : 1). Bagaimana strategi yang digunakan untuk menarik nasabah dalam produk tabungan wadi’ah dan mudharabah pada Bank Riau-Kepri Syariah Cabang Bengkalis dan Dumai ? 2). Apakah faktor yang mempengaruhi pemasaran produk tabungan wadi’ah dan mudharabah pada Bank Riau Kepri Syariah Cabang Bengkalis dan Dumai ? Tujuan penelitian ini adalah : 1). Untuk mengetahui bagaimana strategi yang akan digunakan untuk menarik nasabah dalam produk tabungan wadi’ah dan mudharabah. oleh Bank Riau-Kepri Syariah Cabang Bengkalis dan Dumai, 2). Untuk mengetahui apakah faktor yang mempengaruhi pemasaran produk tabungan wadi’ah dan mudharabah pada Bank Riau-Kepri Syariah Cabang Bengkalis dan Dumai. Berdasarkan penelitian diperoleh hasil bahwa pada umumnya nasabah Bank Riau-Kepri Syariah Cabang Bengkalis menjadi nasabah diperoleh informasi melalui teman (sebanyak 15 orang responden atau 30 % dari 50 orang responden), sedangkan nasabah Bank Riau-Kepri Syariah Cabang Dumai menjadi nasabah diperoleh informasi melalui brosur (sebanyak 16 orang responden atau 32 % dari 50 orang responden). Dalam hal pelayanan yang diberikan karyawan Bank Riau-Kepri Syariah baik Cabang Bengkalis dan Dumai seluruh responden menyatakan puas atau setuju bahwa pelayannya telah baik dilaksanakan. Minat masyarakat menabung di Bank Riau-Kepri Syariah Cabang Bengkalis dan Dumai didominasi bahwa mereka menabung karena sangat nyaman menyimpan dana secara syariah. Formulasi strategi yang dihasilkan dengan menggunakan analisis SWOT antara lain : 1). Strategi S-O : Gunakan aset dan modal yang besar untuk menjadikan masyarakat Indonesia yang mayoritas Islam sebagai pasar potensial, 2). Strategi W-O : Ubah image yang terbentuk dimasyarakat bahwa bank bukan hanya untuk orang Islam saja namun menjadikan masyarakat Indonesia yang mayoritas Islam sebagai pasar potensial, 3). Strategi S-T : Gunakan aset dan modal yang besar dengan membuat strategi pemasaran produk tabungan syariah yang menarik agar nasabah tidak lagi cenderung menyukai produk dari perbankan konvensional, 4). Strategi W-T : Ubah image yang terbentuk dimasyarakat bahwa bank bukan hanya untuk orang Islam saja agar nasabah tidak cenderung menyukai produk dari perbankan konvensional.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah |
Depositing User: | Feni Marti Adhenova |
Date Deposited: | 30 Nov 2016 02:31 |
Last Modified: | 30 Nov 2016 02:31 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/9295 |
Actions (login required)
View Item |