Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

HUBUNGAN ASUPAN ENERGI DAN ZAT GIZI MAKRO SERTA AKTIVITAS FISIK DENGAN STATUS GIZI SISWA/I SMA NEGERI 3 LENGAYANG KABUPATEN PESISIR SELATAN

DEA DEWINTA PUTRI, - (2026) HUBUNGAN ASUPAN ENERGI DAN ZAT GIZI MAKRO SERTA AKTIVITAS FISIK DENGAN STATUS GIZI SISWA/I SMA NEGERI 3 LENGAYANG KABUPATEN PESISIR SELATAN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text (BAB GABUNGAN)
1. lengkap tanpa hasil - Dea Dewinta.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB HASIL)
2.bab hasil - Dea Dewinta.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (923kB)
[img]
Preview
Text (SURAT PUBLIKASI)
SURAT PERNYATAAN_compressed - Dea Dewinta.pdf

Download (321kB) | Preview

Abstract

Masa remaja adalah masa yang rentan terhadap gizi yang dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti asupan dan aktivitas fisik. Asupan gizi dan aktivitas fisik merupakan dua faktor utama yang sangat mempengaruhi status gizi remaja. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan asupan energi dan zat gizi makro serta aktivitas fisik dengan status gizi pada siswa/i SMA Negeri 3 Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Oktober sampai November 2025 di SMA Negeri 3 Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah observasional analitik dengan rancangan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa/i kelas XI SMA Negeri 3 Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan, dan pengambilan sampel random sebanyak 80 siswa/i. Data dikumpulkan melalui kuesioner, wawancara, dan pengukuran antropometri. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden memiliki status gizi baik (83,8%), status gizi kurang (5,0%), status gizi buruk (1,3%), status gizi lebih (6,3%), dan obesitas (3,8%). Hasil uji bivariat menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara asupan energi (p=0,004), protein, (p=0,010), lemak (p=0,000), karbohidrat (p=0,003) dengan status gizi, sedangkan tidak terdapat hubungan antara aktivitas fisik dengan status gizi (p=0,532). Kesimpulan penelitian ini menunjukkan bahwa asupan energi dan zat gizi makro berhubungan dengan status gizi, sedangkan aktivititas fisik tidak berhubungan dengan status gizi siswa/i SMA Negeri 3 Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan. Kata kunci : aktivitas fisik, siswa, status gizi, zat gizi makro

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorNur Pelita Sembiring, -2018096903nurpelitasembiring@gmail.com
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Gizi
Depositing User: Mrs. Rasdanelis -
Date Deposited: 23 Jan 2026 09:07
Last Modified: 23 Jan 2026 09:07
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/92763

Actions (login required)

View Item View Item