Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

UJI SENSORI PENERIMAAN NUGGET AYAM DENGAN PERSENTASE PENAMBAHAN WORTEL DAN TEPUNG DAUN KELOR YANG BERBEDA

SEPRINA HELFI FANEZA, - (2026) UJI SENSORI PENERIMAAN NUGGET AYAM DENGAN PERSENTASE PENAMBAHAN WORTEL DAN TEPUNG DAUN KELOR YANG BERBEDA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text (BAB GABUNGAN)
1 TANPA BAB 4 SEPRI - SEPRINA HELFI FANEZA GIZI.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text (BAB HASIL)
2 BAB 4 SEPRINA HELFI FANEZA - SEPRINA HELFI FANEZA GIZI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img]
Preview
Text (SURAT PUBLIKASI)
Surat serah terima_compressed - SEPRINA HELFI FANEZA GIZI.pdf

Download (185kB) | Preview

Abstract

Nugget adalah salah satu produk olahan daging yang populer sebagai alternatif lauk pauk karena kepraktisannya dalam penyajian, ukurannya yang praktis dan cita rasa yang disukai diberbagai kalangan, termasuk anak-anak dan remaja. Nugget umumnya terbuat dari daging ayam yang digiling, dicampur dengan tepung pengikat, bumbu, kemudian dikukus, dipotong, dilumuri tepung panir dan digoreng hingga berwarna keemasan tetapi dapat juga dibuat dari daging sapi, ikan atau bahan lainnya. Penambahan wortel dan tepung daun kelor dapat dilakukan untuk meningkatkan karakteristik sensori nugget. Tujuan penelitian adalah untuk menganalisis pengaruh persentase penambahan wortel dan tepung daun kelor yang berbeda terhadap karakteristik uji hedonik dan mutu hedonik nugget ayam dan menentukan komposisi persentase penambahan wortel dan tepung daun kelor terbaik yang menghasilkan nugget ayam dengan tingkat penerimaan konsumen tertinggi berdasarkan uji sensori. Penelitian dilakukan secara eksperimen menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) terdiri atas 5 perlakuan dan 4 ulangan, yaitu P1 100% wortel : daun kelor 0%, P2 75% wortel : daun kelor 25%, P3 50% wortel : daun kelor 50%, P4 25% wortel : daun kelor 75%, P5 0% wortel : daun kelor 100%. Parameter yang diamati yaitu uji sensori terdiri atas uji hedonik dan mutu hedonik. Analisis data dilakukan secara statistik menggunakan sidik ragam dan uji lanjut Duncan’s Multiple Range Test (DMRT). Perlakuan nugget dengan persentase penambahan wortel dan tepung daun kelor yang berbeda memberikan pengaruh yang berbeda nyata (p<0,05) terhadap seluruh parameter uji hedonik (warna, rasa, aroma, tekstur) dan mutu hedonik (warna, aroma wortel dan tepung daun kelor, aroma langu, rasa asin, rasa langu, tekstur dan aftertaste). Hasil uji sensori menunjukkan bahwa perlakuan yang paling disukai adalah P1 (wortel 100% dan tepung daun kelor 0%), sedangkan perlakuan yang paling tidak disukai adalah P5 (wortel 0% dan tepung daun kelor 100% karena menghasilkan warna sangat hijau, rasa dan aroma langu yang kuat. Kata kunci: nugget, wortel, tepung daun kelor, uji sensori.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorTAHRIR AULAWI, -2014077401mailto:tahrira@yahoo.com
Thesis advisorYANTI ERNALIA, -1015068504yantiernalia@yahoo.com
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Gizi
Depositing User: Mrs. Rasdanelis -
Date Deposited: 22 Jan 2026 08:03
Last Modified: 22 Jan 2026 08:03
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/92639

Actions (login required)

View Item View Item