Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH POLA ASUH OVER PROTECTIVE ORANG TUA TERHADAP KEMANDIRIAN SISWA DI SEKOLAH MENENGAH ATAS ISLAM TERPADU AL FITYAH PEKANBARU

SEROJA DWIJAYA (2026) PENGARUH POLA ASUH OVER PROTECTIVE ORANG TUA TERHADAP KEMANDIRIAN SISWA DI SEKOLAH MENENGAH ATAS ISLAM TERPADU AL FITYAH PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text (BAB GABUNGAN)
SKRIPSI SEROJADWIJAYAA (tanpa bab hasil) - serojaa dwijayaa.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB HASIL)
SKRIPSI SEROJADWIJAYAA (bab hasil) - serojaa dwijayaa.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (832kB)
[img]
Preview
Text (SURAT PERNYATAAN)
serah simpan seroja - serojaa dwijayaa.pdf

Download (468kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya kemandirian siswa sebagai salah satu aspek perkembangan yang mendukung keberhasilan belajar dan kesiapan menghadapi kehidupan di masa depan. Salah satu faktor yang diduga memengaruhi kemandirian siswa adalah pola asuh over protective. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pola asuh over protective orang tua terhadap kemandirian siswa di SMA IT Al-Fityah Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis pendekatan korelasional. Subjek dalam penelitian ini seluruh siswa SMA IT Al Fityah Pekanbaru dan objek dalam penelitian ini pengaruh pola asuh orang tua over protective terhadap kemandirian siswa. Populasi penelitian seluruh siswa di SMA IT Al Fityah Pekanbaru sejumlah 72 Siswa. Dengan sampel sebanyak 72 Siswa yang dipilih melalui total sampling.Pengumpulan data dilakukan melalui angket skala Likert yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Analisis data dilakukan menggunakan uji regresi sederhana dengan bantuan program SPSS versi 24. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pola asuh over protective orang tua berada pada kategori tinggi dengan persentase 35%, sedangkan tingkat kemandirian siswa berada pada kategori sedang dengan persentase 44%. Berdasarkan hasil analisis regresi, diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,362 > 0,05 yang menunjukkan bahwa pola asuh over protective orang tua tidak berpengaruh secara statistik terhadap kemandirian siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorFITRA HERLINDA, -2014067101fitra.herlinda@uin-suska.ac.id
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam
Depositing User: Ari Eka Wahyudi
Date Deposited: 22 Jan 2026 02:30
Last Modified: 22 Jan 2026 02:30
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/92561

Actions (login required)

View Item View Item