Nadhilah Khairah Mahendra, - (2026) HUBUNGAN ASUPAN ENERGI DAN ZAT GIZI MAKRO SERTA AKTIVITAS FISIK DENGAN STATUS GIZI SISWI SMA AZ-ZUHRA ISLAMIC SCHOOL PEKANBARU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text (BAB GABUNGAN)
file/d/1h-_qcyzImVLXYd2qTj5SYzPapiJAHL_p/view_usp=drive_open Download (61kB) |
|
|
Text (BAB HASIL)
file/d/1Z2gzOmBnNNXWvcab2BP3jjUo22O0JCls/view_usp=drive_open Restricted to Repository staff only Download (119kB) |
|
|
Text (SURAT PUBLIKASI)
file/d/1EVuSJha7KFkeEpe2o3gsLDHNweHizE_V/view_usp=drive_open Download (119kB) |
Abstract
Masa remaja adalah periode pertumbuhan pesat yang membutuhkan asupan gizi cukup untuk mendukung perkembangan fisik dan mental. Status gizi remaja diantaranya dipengaruhi oleh asupan dan aktivitas fisik. Ketidakseimbangan keduanya dapat menyebabkan masalah gizi seperti kekurangan gizi maupun obesitas. Di Indonesia, masalah gizi pada remaja masih menjadi perhatian, dengan prevalensi kurus, overweight, dan obesitas yang signifikan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan asupan energi dan zat gizi makro serta aktivitas fisik dengan status gizi siswi di SMA Az-Zuhra Islamic School Pekanbaru. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan desain cross sectional dan melibatkan 62 siswi berusia 15–18 tahun sebagai responden. Data asupan dikumpulkan menggunakan formulir food recall 2x24 jam, sedangkan data aktivitas fisik diperoleh dengan kuesioner Physical Activity Level (PAL) 2x24 jam. Status gizi diukur berdasarkan nilai Indeks Massa Tubuh menurut Umur (IMT/U). Mayoritas responden memiliki asupan normal, namun juga terdapat permasalahan defisit dan kelebihan asupan. Aktivitas fisik sebagian besar sangat ringan hingga ringan. Terdapat 3,2% responden status gizi kurang, 24,2% status gizi lebih, dan 17,7% status gizi obesitas. Hasil uji korelasi Spearman’s rho menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara asupan energi (r = 0,653; p = 0,00000001), protein (r = 0,636; p = 0,00000003), lemak (r = 0,539; p = 0,00000624), dan karbohidrat (r = 0,456; p = 0,00014102) dengan status gizi kekuatan korelasi sedang hingga kuat. Aktivitas fisik berhubungan signifikan dengan status gizi kekuatan korelasi sedang (r = 0,333; p = 0,008). Kesimpulan menunjukkan bahwa status gizi dipengaruhi oleh asupan energi dan zat gizi makro serta aktivitas fisik. Kata kunci: aktivitas fisik, asupan energi, remaja putri, status gizi, zat gizi makro
| Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Contributors: |
|
||||||||||||
| Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||||||
| Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Gizi | ||||||||||||
| Depositing User: | Mrs. Rasdanelis - | ||||||||||||
| Date Deposited: | 20 Jan 2026 01:22 | ||||||||||||
| Last Modified: | 20 Jan 2026 01:22 | ||||||||||||
| URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/92366 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
