Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PRAKTIK PERALIHAN AKAD GADAI KE SEWA MENYEWA DALAM PERSPEKTIF FIQIH MUAMALAH (Studi Kasus Mahasiswa UIN Suska Riau Pekanbaru)

ERI KURNIA RAMADANI, - (2025) PRAKTIK PERALIHAN AKAD GADAI KE SEWA MENYEWA DALAM PERSPEKTIF FIQIH MUAMALAH (Studi Kasus Mahasiswa UIN Suska Riau Pekanbaru). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text (Bab Gabungan)
GABUNGAN KECUALI BAB HASIL - Eri Kurnia.pdf - Published Version

Download (5MB) | Preview
[img] Text (Bab Hasil)
BAB HASIL - Eri Kurnia.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[img]
Preview
Text (Pernyataan)
SURAT SERAH TERIMA - Eri Kurnia.pdf - Published Version

Download (345kB) | Preview

Abstract

Penulisan skripsi ini dilatarbelakangi oleh permasalahan dalam praktik peralihan akad gadai ke sewa menyewa. Masalah ini muncul karena dalam proses peralihan akad tersebut, terdapat syarat yang memberatkan salah satu pihak. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana proses terjadinya peralihan akad gadai ke sewa menyewa dan bagaimana perspektif fiqih muamalah terhadap proses terjadinya peralihan akad gadai ke sewa menyewa. Adapun tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui proses terjadinya peralihan akad gadai ke sewa menyewa dan untuk mengetahui perspektif fiqih muamalah terhadap proses terjadinya peralihan akad gadai ke sewa menyewa. Pada penelitian ini, penulis menggunakan jenis penelitian lapangan (field research). Informan dalam penelitian ini berjumlah 2 orang informan yaitu, penggadai motor dan penerima gadai motor. Sumber data penelitiaan ini terdiri dari data primer dan data sekunder. Adapun metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian data tersebut dianalisa menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peralihan akad gadai ke sewa menyewa terjadi melalui proses negosiasi yang terjadi karena pihak penggadai tidak melaksanakan kewajibannya. Dalam fiqih muamalah, proses peralihan akad gadai ke sewa menyewa dianggap tidak sah. Hal ini karena menggabungkan dua akad dalam satu transaksi menimbulkan indikasi riba terselubung, sehingga akad sewa menyewa atas barang jaminan tersebut menjadi tidak sah. Kata Kunci : Peralihan akad, Fiqih Muamalah, Gadai Motor.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKASMIDIN, -2017086801kasmidinarabiy@gmail.com
Thesis advisorADE FARIZ FAHRULLAH, -2012116701ade.fariz.fahrullah@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
Depositing User: Mr. doni s
Date Deposited: 25 Nov 2025 03:34
Last Modified: 25 Nov 2025 03:34
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/91866

Actions (login required)

View Item View Item