BINTANG MAHA PUTRA, - (2025) KUALITAS FISIK SILASE DAUN PELEPAH SAWIT YANG DITAMBAHKAN CAMPURAN TEPUNG JAGUNG DAN AMPAS TAHU BERBEDA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text (BAB GABUNGAN)
SKRIPSI FUL KECUALI BAB IV BINTANG MAHA PUTRA - Bintang Abak.pdf Download (3MB) | Preview |
|
|
Text (BAB HASIL)
SKRIPSI BAB IV BINTANG MAHA PUTRA - Bintang Abak.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
|
Text (SURAT PUBLIKASI)
SURAT PUBLIKASI BINTANG - Bintang Abak.pdf Download (425kB) | Preview |
Abstract
KUALITAS FISIK SILASE DAUN PELEPAH SAWIT YANG DITAMBAHKAN CAMPURAN TEPUNG JAGUNG DAN AMPAS TAHU YANG BERBEDA Bintang Maha Putra (12180113988) Di Bawah Bimbingan Dewi Ananda Mucra dan Triani Adelina INTISARI Pelepah sawit mulai digunakan sebagai sumber pakan aternatif. Silase merupakan metode yang efektif untuk meningkatkan kualitas pelepah sawit sebagai pakan. Tepung jagung dan ampas tahu dapat digunakan sebagai aditif dalam proses silase. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kualitas fisik silase daun pelepah sawit yang ditambahan campuran tepung jagung dan ampas tahu berbeda. Metode penelitian ini dilakukan secara eksperimen dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan 4 ulangan yaitu P0: Daun pelepah sawit 100% tanpa tepung jagung, ampas tahu dan molases (kontrol), P1:Daun pelepah sawit 100% + Molases 5%, P2: Daun pelepah sawit 100% + Tepung jagung 5% + Ampas tahu 5% + Molases 5%, P3: Daun pelepah sawit 100 % +Tepung jagung 10% + Ampas tahu 10% + Molases 5%, P4: Daun pelepah sawit 100% + Tepung jagung 15% + Ampas tahu 15% + Molases 5%.. Parameter yang diamati pengukuran kualitas fisik yaitu aroma, keberadaan jamur, warna, dan tekstur. Data yang diperoleh analisis dengan menggunakan analisis ragam sesuai dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL). Hasil penelitian menunjukkan perlakuan silase dengan penambahan kombinasi campuran tepung jagung dan ampas tahu yang berbeda dapat memperbaiki nilai kualitas fisik aroma (3,296-3,410), keberadaan jamur (3,177-3,291), warna (3,349-3,415) dan tektur (3,359-3,400). Perlakuan terbaik penelitian ini yaitu pada perlakuan P4 dengan kombinasi pelepah sawit 100% + molases 5%. Kesimpulan penelitian adalah penambahan campuran tepung jagung dan ampas tahu sampai 15% dalam silase daun pelepah sawit dapat meningkatkan kualitas aroma terapi tidak dapat meningkatkan kualitas fisik pada keberadaan jamur, warna, dan tekstur. Kata kunci: Pelepah sawit, tepung jagung, ampas tahu, silase, kualitas fisik.
| Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Contributors: |
|
||||||||||||
| Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||||||
| Divisions: | Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan | ||||||||||||
| Depositing User: | Mrs. Rasdanelis | ||||||||||||
| Date Deposited: | 09 Jul 2025 07:14 | ||||||||||||
| Last Modified: | 09 Jul 2025 07:14 | ||||||||||||
| URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/89732 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
