Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PELAKSANAAN PERATURAN BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN NOMOR 03.1.5.12.11.09955 TAHUN 2011 TENTANG PENDAFTARAN PANGAN OLAHAN (USAHA KACANG PUKUL DI KELURAHAN BAGAN KOTA, KECAMATAN BANGKO, KABUPATEN ROKAN HILIR)

Rudiadi (2014) PELAKSANAAN PERATURAN BADAN PENGAWAS OBAT DAN MAKANAN NOMOR 03.1.5.12.11.09955 TAHUN 2011 TENTANG PENDAFTARAN PANGAN OLAHAN (USAHA KACANG PUKUL DI KELURAHAN BAGAN KOTA, KECAMATAN BANGKO, KABUPATEN ROKAN HILIR). Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
FM.pdf

Download (209kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (76kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (43kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (55kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (68kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (19kB) | Preview
[img]
Preview
Text
EM.pdf

Download (16kB) | Preview

Abstract

Penelitian dalam Skripsi ini berjudul “ Pelaksanaan Peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 03.1.5.12.11.09955 Tahun 2011 Tentang Pendaftaran Pangan Olahan ( Usaha Kacang Pukul di Kelurahan Bagan Kota, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir )’’. Adapun masalah yang dikaji dalam Penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 03.1.5.12.11.09955 Tahun 2011 Tentang Pendaftaran Pangan Olahan terhadap usaha Kacang pukul di Kelurahan Bagan Kota, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir, serta bagaimana kendala yang mempengaruhi pelaksanaan peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 03.1.5.12.11.09955 Tahun 2011 Tentang Pendaftaran Pangan Olahan terhadap usaha kacang pukul di Kelurahan Bagan Kota, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir. Penelitian ini merupakan penelitian hukum sosiologis empiris dengan mengambil lokasi penelitian di wilayah hukum Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir, yaitu di Kelurahan Bagan Kota. Selanjutnya, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lebih dalam tentang pelaksanaan Peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 03.1.5.12.11.09955 Tahun 2011 Tentang Pendaftaran Pangan Olahan terhadap usaha kacang pukul di Kelurahan Bagan Kota, Serta untuk mengetahui kendala apa saja mempengaruhi pelaksanaan Peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 03.1.5.12.11.09955 Tahun 2011 Tentang Pendaftaran Pangan Olahan terhadap usaha Kacang pukul di Kelurahan Bagan Kota, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir. Adapun metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian hukum sosiologis yaitu melalui observasi, wawancara, dan studi pustaka dengan menganalisa buku-buku yang berhubungan dengan penelitian ini. Selain itu, data dari penelitian ini terdiri dari data primer dan data sekunder yang kemudian dianalisa dengan menggunakan analisa kualitatif. Dari hasil penelitian yang dilakukan oleh penulis di lapangan yang kemudian dilakukan analisa, dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan Peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 03.1.5.12.11.09955 Tahun 2011 Tentang Pendaftaran Pangan Olahan terhadap usaha Kacang pukul di Kelurahan Bagan Kota, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir saat ini belum maksimal, karena dalam pelaksanaannya pihak Badan Pengawas Obat dan Makanan sangat jarang melakukan sosialisasi ke Daerah untuk menghimbau pelaku usaha kacang pukul untuk mendaftarkan produknya, di samping itu pihak Badan Pengawas Obat dan Makanan juga menunggu adanya pengaduan dari masyarakat terkait adanya produk yang belum didaftarkan. Adapun kendala yang mempengaruhi pelaksanaan peraturan Badan Pengawas Obat dan Makanan Nomor 03.1.5.12.11.09955 Tentang Pendaftaran Pangan Olahan terhadap usaha Kacang pukul yaitu kurang maksimalnya sosialisasi pihak BPOM terhadap pelaku usaha, adanya kerjasama pelaku usaha dengan pihak-pihak tertentu untuk mempermudah pendaftaran sehingga tidak memperhatikan syarat yang telah ditentukan. Selain itu, kurangnya kesadaran pelaku usaha terhadap begitu pentingnya mendaftarkan makanan pangan olahan yang diproduksinya, serta begitu banyaknya syarat yang harus dipenuhi oleh pelaku usaha kacang pukul sehingga mereka khawatir pendaftaran tersebut ditolak. Dan yang terakhir adalah kurangnya kesadaran dari para konsumen untuk memperhatikan setiap makanan yang dibeli dari produsen serta ketidaktahuan masyarakat dimana tempat pengaduan jika ada mengalami kerugian atau adanya produk yang tidak resmi yang dijual kepada produsen.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Feni Marti Adhenova
Date Deposited: 18 Nov 2016 08:20
Last Modified: 18 Nov 2016 08:20
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/8962

Actions (login required)

View Item View Item