UMI KALSUM, - (2025) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR IPAS DITINJAU DARI GAYA BELAJAR SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR. Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text (BAB GABUNGAN)
TESIS UMI KALSUM - Uum Ka.pdf - Published Version Download (8MB) | Preview |
|
|
Text (BAB HASIL)
BAB IV - Uum Ka.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
|
Text (SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI)
PERNYATAAN UPLOAD UMI - Uum Ka.pdf - Published Version Download (335kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Umi Kalsum (2025): Pengaruh Model Pembelajaran Project Based Learning Terhadap Hasil Belajar IPAS Ditinjau Dari Gaya Belajar Siswa Kelas V Sekolah Dasar Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Perbedaan hasil belajar IPAS siswa yang belajar dengan model PjBL dan siswa yang belajar dengan model Konvensional, 2) Pengaruh interaksi antara model pembelajaran dan gaya belajar terhadap hasil belajar IPAS siswa, 3) Perbedaan hasil belajar IPAS siswa dengan menggunakan model PjBL dan konvensional siswa yang memiliki gaya belajar visual, 4) Perbedaan hasil belajar IPAS siswa dengan menggunakan model PjBL dan konvensional siswa yang memiliki gaya belajar kinestetik, dan 5) Perbedaan hasil belajar IPAS siswa dengan menggunakan model PjBL dan konvensional siswa yang memiliki gaya belajar auditori. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif eskperimen dengan menggunakan desain faktorial 2x3. Cara menentukan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik nonprobability sampling . Adapun populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V Sekolah Dasar 001 Air Tiris, sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas V C sebagai kelas eksperimen dan V A sebagai kelas kontrol. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis varians dua jalur (Two Way Anava) pada taraf α=0.05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Terdapat perbedaan hasil belajar IPAS siswa yang belajar dengan model PjBL dan siswa yang belajar dengan model konvensional. Hal ini dapat dibuktikan dengan nilai sig. 0.03 pada taraf α=0.05, 2) Terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran dengan gaya belajar terhadap hasil belajar IPAS siswa. Hal ini dapat dibuktikan dengan nilai sig. 0.00 pada α= 0.05, 3) Terdapat perbedaan hasil belajar IPAS siswa dengan menggunakan model PjBL dan konvensional siswa yang memiliki gaya belajar visual. Hal ini dapat dibuktikan dengan nilai sig. 0.00 pada α=0.05, 4) Terdapat perbedaan hasil belajar IPAS siswa dengan menggunakan model PjBL dan konvensional siswa yang memiliki gaya belajar kinestetik. Hal ini dapat dibuktikan dengan nilai sig. 0.00 pada taraf α=0.05. dan 5) Terdapat perbedaan hasil belajar IPAS siswa dengan menggunakan model PjBL dan konvensional siswa yang memiliki gaya belajar auditori. Hal ini dapat dibuktikan dengan nilai sig. 0.03 pada taraf α=0.05. Kata Kunci: Project Based Learning, Gaya Belajar, Hasil Belajar, IPAS
| Item Type: | Thesis (Thesis) | ||||||||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
| Contributors: |
|
||||||||||||
| Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Belajar Mengajar, Kegiatan Belajar Mengajar | ||||||||||||
| Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah-S2 | ||||||||||||
| Depositing User: | Ari Eka Wahyudi | ||||||||||||
| Date Deposited: | 26 Jun 2025 02:19 | ||||||||||||
| Last Modified: | 02 Jul 2025 04:27 | ||||||||||||
| URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/88933 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
