Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN IMUNISASI BALITA MELALUI POSYANDU OLEH DINAS KESEHATAN DI KABUPATEN SIAK

CINDY APRILIA, - (2025) IMPLEMENTASI KEBIJAKAN IMUNISASI BALITA MELALUI POSYANDU OLEH DINAS KESEHATAN DI KABUPATEN SIAK. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text (FILE GABUNGAN)
FILE LENGKAP KECUALI HASIL PENELTIIAN (BAB V) - Cindy Aprilia04.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[img] Text (FILE HASIL)
FILE HASIL PENELTIIAN(BAB V) - Cindy Aprilia04.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (487kB)
[img]
Preview
Text (SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI)
Surat pernyataan persetujuan publikasi tugas akhir - Cindy Aprilia04.pdf - Published Version

Download (70kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi kebijakan program imunisasi balita melalui Posyandu oleh Dinas Kesehatan di Kabupaten Siak, serta mengidentifikasi faktor-faktor penghambat dalam pelaksanaannya. Latar belakang penelitian ini adalah pentingnya imunisasi balita sebagai upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan mencegah penyakit menular. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informan penelitian terdiri dari aparat Dinas Kesehatan, tenaga kesehatan, kader posyandu, dan masyarakat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kebijakan imunisasi di Kabupaten Siak telah berjalan dengan cukup baik, dengan dukungan pelatihan rutin bagi petugas kesehatan dan upaya penyuluhan kepada masyarakat. Namun, masih terdapat beberapa kendala, seperti keterbatasan tenaga medis, keterlambatan distribusi vaksin di wilayah terpencil, dan rendahnya tingkat kesadaran sebagian masyarakat terhadap pentingnya imunisasi. Faktor-faktor seperti komunikasi yang belum optimal, sumber daya yang terbatas, disposisi pelaksana, serta struktur birokrasi juga mempengaruhi tingkat keberhasilan implementasi. Untuk meningkatkan cakupan imunisasi, diperlukan penguatan kapasitas kader, intensifikasi kampanye kesehatan, serta kolaborasi lintas sektor yang lebih efektif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorRusdi, -2006097201Rusdiuin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Administrasi Negara
Depositing User: Ayu - Apriliani
Date Deposited: 12 Jun 2025 07:05
Last Modified: 12 Jun 2025 07:05
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/88511

Actions (login required)

View Item View Item