Nurainun (2013) MENINGKATKAN PEMAHAMAN TERHADAP BENDA DAN SIFATNYA PADA MATA PELAJARAN IPA MELALUI STRATEGI BOWLING KAMPUS SISWA KELAS IV MADRASAH IBTIDAIYAH MUHAMMADIYAH SIMPANG KUBU KECAMATAN KAMPAR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
2013_2013452PGMI.pdf Download (715kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Class Action Reseach).Berdasarkan hasil pengamatan di kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Simpangkubu kecamatan Kampar, khususnya pada mata pelajaran IPA, terlihat rendahnya Pemahaman Terhadap Benda Dan Sifatnya Pada Mata Pelajaran IPA. Hal ini terlihat dari gejala-gejala sebagai berikut; 1). 25% siswa tidak memiliki pengetahuan yang cukup tentang materi yang telah dipelajarinya, 2) 50% siswa tidak mampu menarik kesimpulan dari materi yang diajarkan guru, 3) 50% siswa tidak mampu menjelaskan kembali materi yang telah dipelajarinya, dan 4) 55% siswa mendapatkan nilai di bawah KKM (60) saat ulangan harian. tujuan dari penelitian ini adalah meningkatkan pemahaman terhadap benda dan sifatnya pada mata pelajaran IPA melalui strategi bowling kampus siswa kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Simpangkubu Kecamatan Kampar. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Simpangkubu Kecamatan Kampar yang berjumlah sebanyak 25 orang, dengan perincian 9 siswa laki-laki dan 16 siswa perempuan. Sedangkan objek penelitiannya yaitu penerapan strategi bowling kampus sebagai upaya meningkatkan pemahaman siswa kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus dan tiap siklus dilakukan satu kali pertemuan. Tahapantahapan yang dilalui dalam penelitian tindakan kelas, yaitu: 1) Perencanaan/persiapan tindakan, 2) Pelaksanaan tindakan, 3) Observasi, dan Refleksi. Berdasarkan pembahasan yang diuraikan pada Bab IV, maka dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan strategi bowling kampus dalam pembelajaran IPA dapat meningkatkan pemahaman siswa kelas IV Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Simpangkubu Kecamatan Kampar secara keseluruhan terhadap materi tentang benda dan sifatnya. Hal ini dapat dapat ditunjukkan kemajuan-kemajuan yang dicapai dari seluruh kegiatan mulai dari siklus I hingga siklus II. Pada data awal hasil belajar siswa mencapai rata-rata 59,2 dengan ketuntasan belajar 52,0% Pada siklus I hasil belajar siswa mencapai rata-rata 65 dengan ketuntasan belajar 64,0%. Sedangkan Pada siklus II hasil belajar siswa mencapai rata-rata 75,2 dengan ketuntasan belajar 88%.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 372 Pendidikan Dasar > 372.2 Sekolah Dasar, SD |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Mutiara Jannati |
Date Deposited: | 06 Nov 2016 14:11 |
Last Modified: | 06 Nov 2016 14:11 |
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/8840 |
Actions (login required)
View Item |