Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERAN KEPALA DESA DALAM PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR DESA BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 3 TAHUN 2024 DI DESA PONGKAI KECAMATAN KOTO KAMPAR HULU KABUPATEN KAMPAR PERSPEKTIF FIQH SIYASAH

BIMA SAPJA SAMSURI, - (2025) PERAN KEPALA DESA DALAM PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR DESA BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NOMOR 3 TAHUN 2024 DI DESA PONGKAI KECAMATAN KOTO KAMPAR HULU KABUPATEN KAMPAR PERSPEKTIF FIQH SIYASAH. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI BIMA SAPJA SAMSURI.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (730kB)

Abstract

ABSTRAK Bima Sapja Samsuri, (2025) : Peran Kepala Desa Dalam Pembangunan Infratruktur Desa Berdasarkan Undang- Undang Nomor 3 Tahun 2024 Tentang Desa Di Desa Pongkai Kecamatan Koto Kampar Hulu Kabupaten Kampar Perspektif Fiqh Siyasah Penulisan skripsi ini dilatarbelakangi oleh peran kepala desa dalam pembangunan infrastruktur di Desa Pongkai, Kecamatan Koto Kampar Hulu, Kabupaten Kampar, berdasarkan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 tentang Desa. Adapun pokok permasalahan penelitian ini adalah : (1) Bagaimana Peran Kepala Desa dalam Pembangunan Infrastruktur Desa Pongkai Di Kecamatan Koto Kampar Hulu Kabupaten Kampar? (2) Apa saja faktor-faktor penghambat dan pendukung dalam melaksanakan pembangunan Infrastruktur Desa Pongkai Kecamatan Koto Kampar Hulu Kabupaten Kampar? (3) Bagaimana Tinjauan fiqh siyasah terhadap Peran Kepala Desa dalam melaksanakan pembangunan Infrastruktur Desa Pongkai Kecamatan Koto Kampar Hulu Kabupaten Kampar?. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Peran Kepala Desa Dalam Pembangunan Infrastruktur Desa Berdasarkan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 Tentang Desa di Desa Pongkai Kecamatan Koto Kampar Hulu Kabupaten Kampar Perspektif Fiqh Siyasah. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Sosiologi (Field Research) dengan data yang diperoleh dari penelitian lapangan. Lokasi penelitian adalah di Desa Pongkai Kecamatan Koto Kampar Hulu Kabupaten Kampar. Subjek dalam penelitian ini adalah Kepala Desa Pongkai, Sekretaris Desa Pongkai, Kepala Urusan Pembangunan dan Tokoh Masyarakat. Sedangkan Objek penelitian ini adalah Peran Kepala Desa. Informan Penelitian berjumlah lima orang yang terdiri dari Kepala Desa, Sekretaris Desa, Kepala Urusan Pembangunan dan Tokoh Masyarakat. Sumber Data dalam penelitian ini yaitu Primer yang diperoleh langsung melalui wawancara dengan informan dan Sumber Data Sekunder berupa E-Book, artikel dsb. Teknik Pengumpulan Data yaitu Observasi, wawancara, analisis dokumen dan kajian pustaka. Teknik Analisis Data dengan menggunakan teknik analisis kualitatif dengan mengklasifikasikan data-data yang terkumpul dari lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala desa berperan penting dalam pembangunan Infrastruktur Desa Pongkai, Kecamatan Koto Kampar Hulu, Kabupaten Kampar, dengan tanggung jawab dalam perencanaan, pengelolaan sumber daya, dan mendorong partisipasi masyarakat. Keberhasilan pembangunan didukung oleh dukungan pemerintah daerah dan partisipasi warga, namun terhambat oleh keterbatasan sumber daya dan konflik internal. Perspektif fiqh siyasah menekankan pentingnya amanah kepala desa untuk memastikan pembangunan yang berkelanjutan dan bermanfaat bagi masyarakat. Kata Kunci : Peran Kepala Desa, Pembangunan Infrastruktur Desa, Perspektif Fiqh

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorIRFAN ZULFIKAR, --irfan.zulfikar@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Tata Negara (Siyasah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 21 May 2025 04:33
Last Modified: 21 May 2025 04:33
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/88063

Actions (login required)

View Item View Item