Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS FIQIH MUAMALAH TERHADAP PRAKTIK GADAI KEBUN SAWIT DI DESA SRIKAYANGAN KABUPATEN ROKAN HILIR

SELVY AGUSTINA, - (2025) ANALISIS FIQIH MUAMALAH TERHADAP PRAKTIK GADAI KEBUN SAWIT DI DESA SRIKAYANGAN KABUPATEN ROKAN HILIR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI SELVI AGUSTINA LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf

Download (25MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (886kB)

Abstract

Selvy Agustina, 2025: Analisis Fiqih Muamalah terhadap Praktik Gadai Kebun Sawit di Desa Srikayangan Kabupaten Rokan Hilir Penulisan skripsi ini dilatarbelakangi oleh terjadinya kesenjangan antara teori dan praktik dengan pelaksanaan praktik gadai kebun sawit di Desa Srikayangan Kabupaten Rokan Hilir. Peneliti memilih lokasi ini karena masyarakat di Desa Srikayangan sebagian besar bekerja sebagai petani, khususnya petani sawit. Hal ini membuat peneliti ingin mengkaji lebih dalam tentang praktik gadai sawit yang ada di lokasi tersebut. penelitian ini tentang analisis fiqih muamalah terhadap praktik gadai kebun sawit studi kasus di Desa Srikayangan Kabupaten Rokan Hilir. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan akad gadai kebun sawit yang terjadi di Desa Srikayangan Kabupaten Rokan Hilir dan mengetahui bagaimana analisis fiqh muamalah terhadap pengambilan manfaat atas gadai kebun sawit di Desa Srikayangan Kabupaten Rokan Hilir. Jenis data yang digunakan oleh penulis adalah data kualitatif. Hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti menemukan bahwa praktik gadai di Desa Srikayangan yang dominan dijadikan sebagai jaminan adalah kebun sawit. Pelaksanaan praktik gadai kebun sawit di Desa Srikayangan yaitu pemanfaatan barang jaminan tersebut berada dipihak penerima gadai (murtahin) yang seharusnya barang tersebut menjadi barang jaminan untuk transaksi gadai bukan untuk dikelola oleh penerima gadai serta adanya syarat yang tidak sesuai dalam masa perjanjian. Salah satu faktor terjadinya praktik gadai kebun sawit di desa ssrikyangan adalah karna faktor ekonomi. Menurut analisis fiqih muamalah pelaksanaan transaksi gadai kebun sawit di desa srikayangan mengandung unsur riba yang dilarang dalam syariat Islam karna terjadinya pemanfaatan (marhun) oleh pihak murtahin. Sebagaimana telah diketahui bahwa gadai merupakan salah satu akad tabarru yang sifatnya tolong menolong, sehingga gadai tergolongkan kedalam prinsip ta‟awwun yang sifatnya bukan mencari keuntungan tetapi mencari rida Allah semata. Kata kunci :Fiqih Muamalah, Praktik Gadai Kebun Sawit Desa Srikayangan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorMAGHFIRAH, -2025107401maghfirah@uin-suska.ac.id
Thesis advisorZILAL AFWA AJIDIN, -2018129401zilal.afwa.ajidin@uin-suska.riau
Subjects: 297 Islam > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.2 Teologi Islam, Aqaid dan Ilmu Kalam > 297.273 Islam dan Ilmu Ekonomi
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 14 Apr 2025 07:50
Last Modified: 14 Apr 2025 07:50
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/87451

Actions (login required)

View Item View Item