DESMALIA RAMADHANI, - (2025) PENGEMBANGAN INVENTORI KONSEP PADA MATERI IKATAN KIMIA. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf Download (19MB) | Preview |
|
![]() |
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (19MB) |
Abstract
ABSTRAK Desmalia Ramadhani (2024): Pengembangan Inventori Konsep Pada Materi Ikatan Kimia Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya instrumen tes diagnostik konsep pada materi ikatan kimia yang valid dan praktis. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan instrumen diagnostik miskonsepsi siswa yang valid dan praktis berupa inventori konsep ikatan kimia dengan menggunakan metode tahap pengembangan dari penelitian Damanhuri tahun 2016 yang dimulai dari penentuan materi, studi literatur miskonsepsi siswa pada materi ikatan kimia, kemudian miskonsepsi siswa ditabulasi yang nantinya akan dijadikan sebagai pilihan jawaban yang salah pada inventori konsep yang dikembangkan. Penelitian ini dilakukan di dua SMA Negeri di Pekanbaru. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis psikometri dengan uji validitas, uji reliabilitas, uji tingkat kesukaran dan uji daya pembeda. Hasil uji validitas didapatkan 35 butir soal yang valid dari 36 soal pilihan ganda yang dikembangkan, uji reliabilitas didapatkan alpha sebesar 0,8604 yang termasuk dalam kategori sangat tinggi (dengan rentang 0,80<r11≤1,00). Berdasarkan tingkat kesukaran didapatkan 23 butir soal dengan kategori sedang, 11 butir soal dengan kategori mudah dan 1 butir soal dengan kategori sukar. Uji daya pembeda didapatkan, 8 butir soal memiliki daya pembeda baik, 16 butir soal kategori cukup dan 11 soal dalam kategori jelek. Berdasarkan hasil analisis psikometri menunjukkan bahwa instrumen tes inventori konsep pada materi ikatan kimia valid dan praktis, serta dapat digunakan sebagai evaluasi pemahaman konsep peserta didik terhadap materi ikatan kimia. Kata Kunci: Inventori Konsep, Ikatan Kimia, Miskonsepsi.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Kimia | ||||||||
Depositing User: | ftk - | ||||||||
Date Deposited: | 26 Feb 2025 03:41 | ||||||||
Last Modified: | 26 Feb 2025 03:41 | ||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/87300 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |