ARIFAH SALSABILLA, - (2024) PENGARUH KOMPENSASI DAN LINGKUNGAN KERJA FISIK TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN PADA PT. FEDERAL INTERNATIONAL FINANCE (FIF GROUP) CABANG DUMAI, PROVINSI RIAU. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
SKRIPSI TANPA BAB V ARIFAH.pdf Download (2MB) | Preview |
|
![]() |
Text (BAB V)
SKRIPSI BAB V ARIFAH.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (851kB) |
Abstract
Kepuasan kerja diartikan sebagai suatu sikap umum terhadap pekerjaan seseorang yang mengindikasikan perbedaan antara banyaknya ganjaran yang diterima pekerja dan banyaknya yang mereka yakini untuk mereka terima. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah kompensasi dan lingkungan kerja fisik berpengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT. Federal International Finance (FIF GROUP) Cabang Dumai, Provinsi Riau. Populasi dan Sampel dalam penelitian ini adalah karyawan tetap PT. Federal International Finance (FIF GROUP) Cabang Dumai, Provinsi Riau yang berjumlah 49 orang dengan metode sampling jenuh. Analisis data pada penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan regresi linear berganda. Hasil pada penelitian ini menjelaskan bahwa secara parsial kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan, lingkungan kerja fisik secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan, kemudian secara simultan kompensasi dan lingkungan kerja fisik berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT. Federal International Finance (FIF GROUP) Cabang Dumai, Provinsi Riau. Selanjutnya nilai R menjelaskan bahwa terdapat hubungan yang sangat erat antara kompensasi, lingkungan kerja fisik dan kepuasan kerja karyawan. Kemudian nilai R square menunjukkan bahwa 51,5% variabel kepuasan kerja dapat dijelaskan oleh variabel kompensasi dan lingkungan kerja fisik. Sisanya sebesar 48,5% dapat dijelaskan atau dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak terdapat pada penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial > Manajemen | ||||||||
Depositing User: | fekon - | ||||||||
Date Deposited: | 24 Jan 2025 09:11 | ||||||||
Last Modified: | 24 Jan 2025 09:11 | ||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/86504 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |