Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

TINGKAT PENGAMALAN ANGGOTA MAJELIS TAKLIM MIFTAHUL ULUM TERHADAP AYAT LARANGAN GHIBAH DI DESA SUKA MAJU, KECAMATAN TAPUNG HILIR, KABUPATEN KAMPAR

AYU FITRIANI, - (2025) TINGKAT PENGAMALAN ANGGOTA MAJELIS TAKLIM MIFTAHUL ULUM TERHADAP AYAT LARANGAN GHIBAH DI DESA SUKA MAJU, KECAMATAN TAPUNG HILIR, KABUPATEN KAMPAR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi ini berjudul “Tingkat Pengamalan Anggota Majelis Taklim Miftahul Ulum terhadap Ayat Larangan Ghibah di Desa Suka Maju, Kecamatan Tapung Hilir, Kabupaten Kampar.” Penulis menemukan adanya kesenjangan antara pengamalan keagamaan anggota Majelis Taklim dengan pemahamannya, terutama terkait larangan ghibah. Hal ini terlihat dari gejala-gejala sebagai berikut: Masih banyaknya praktik ghibah di dalam Majelis Taklim, Minimnya pengetahuan anggota Majelis Taklim tentang ghibah, Masih adanya anggota Majelis Taklim yang belum bisa membaca Al-Qur'an. Berdasarkan latar belakang, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lebih lanjut dan mendalam mengenai tingkat pengamalan anggota Majelis Taklim serta faktor-faktor yang mempengaruhi pengamalannya. Penulis merumuskan dua permasalahan, Bagaimana tingkat pengamalan anggota Majelis Taklim Miftahul Ulum terhadap ayat larangan ghibah dan Apa saja faktor yang mempengaruhi pengamalannya. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan metode campuran (mixed method) dan pendekatan deskriptif sederhana yang mana mengungkapkan fakta di lapangan, tanpa adanya hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat pengamalan anggota Majelis Taklim Miftahul Ulum terhadap ayat larangan ghibah dengan tolok ukur yang telah di tetapkan di konsep operasional berada dalam kategori cukup, dengan persentase pengamalansebesar 68,4%. Faktor yang mempengaruhi pengamalan dianalisis melalui empat komponen dakwah. Dari aspek Mad'u (objek dakwah), faktor yang berpengaruh meliputi pengetahuan, pendidikan, usia, dan kesadaran diri. Dari aspek Wasilah (media dakwah), pemanfaatan media sosial menjadi sarana penting dalam mendukung pengamalan. Dalam aspek Thariqah (metode dakwah), lingkungan sosial serta partisipasi dalam kegiatan keagamaan berkontribusi dalam meningkatkan pengamalan. Selain itu, peran Da’i (pendakwah) dalam menyampaikan ajaran Islam secara konsisten juga berpengaruh terhadap tingkat pengamalan anggota Majelis Taklim. Kata Kunci: Ghibah, Majelis Taklim,Tingkat Pengamalan, Faktor Pengamalan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorAGUSTIAR, -2005087101agustiar@uin-suska.ac.id
Thesis advisorWILAELA, -2002086801wilaela@uin-suska.ac.id
Subjects: 200 Agama > 290 Agama Selain Kristen > 297 Islam > 297.1 Sumber-sumber Agama Islam, Kitab Suci Agama Islam > 297.1226 Tafsir Al-Qur'an, Ilmu Tafsir
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Ilmu Alqur'an dan Tafsir
Depositing User: fushu -
Date Deposited: 24 Jan 2025 03:49
Last Modified: 24 Jan 2025 03:49
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/86344

Actions (login required)

View Item View Item