Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

INVENTARISASI DAN POTENSI PRODUKSI HIJAUAN PAKAN KERBAU DI KECAMATAN BENAI KABUPATEN KUANTAN SINGINGI

FAUZAN AZIMAH, - (2024) INVENTARISASI DAN POTENSI PRODUKSI HIJAUAN PAKAN KERBAU DI KECAMATAN BENAI KABUPATEN KUANTAN SINGINGI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI FUL KECUALI BAB IV FAUZAN AZIMAH.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
SKRIPSI BAB IV FAUZAN AZIMAH.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

INVENTARISASI DAN POTENSI PRODUKSI HIJAUAN PAKAN KERBAU DI KECAMATAN BENAI KABUPATEN KUANTAN SINGINGI Fauzan Azimah (1208112804) Dibawah bimbingan Arsyadi Ali dan Jepri Juliantoni INTISARI Kabupaten Kuantan Singingi merupakan salah satu wilayah Provinsi Riau yang memiliki komoditas ternak yang dapat dikategorikan sebagai ternak unggul, adapun jenis ternak yang banyak diusahakan oleh masyarakat setempat adalah ternak kerbau. Mengetahui ketersediaan jenis dan potensi gizi hijauan pakan ternak disuatu wilayah, maka diperlukan inventarisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengentahui jenis hijauan, kapasitas tampung dan potensi produksi hijauan yang dimakan kerbau selama pengembalaan di Kecamatan Benai di Kabupaten Kuantan Singingi. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode survey dengan pengamatan dan analisis hijauan. Parameter penelitian ini adalah Jenis-jenis hijauan yang direnggut dan dimakan kerbau, potensi produksi berat segar/Ha dan potensi produksi segar/Ha/th. Potensi dihitung berdasarkan potensi produksi segar/Ha, kapasitas tampung masing masing hijauan yang direnggut kerbau selama pengembalaan. Data yang diperoleh dianalisis secara deskriptif dan stastistik menggunakan rataan dan persentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat 20 jenis hijauan yang dimakan oleh kerbau selama pengembalaan terdiri atas 10 jenis rumput dan 10 jenis tanaman lain. Potensi produksi segar rumput berkisar 6,66 – 23,52 ton/ha/tahun, dan potensi segar tanaman lain berkisar 1,08 – 38,82 ton/ha/tahun. Kapasitas tampung ternak jenis rumput berkisar 0,73 – 2,57 St/ha/tahun dan kapasitas tampung ternak jenis tanaman lain berkisar 0,11 – 4,25 St/ha/tahun. Kesimpulan dari penelitian ini adalah jenis hijauan yang dikonsumsi kerbau selama pengembalaan adalah rumput dan tanaman lain, produksi segar rumput berkisar 6,66 – 23,52 ton/ha/tahun dan 1,08 – 38,82 ton/ha/tahun pada tanaman lain dan kapasitas tampung ternak jenis rumput 0,73 – 2,57 st/ha/tahun dan 0,11 – 4,25 st/ha/tahun pada tanaman lain. Kata kunci : Hijauan, produksi hijauan dan kapasitas tampung ternak, kerbau, inventarisasi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorARSYADI ALI, -2006077101ali_arsyadi@yahoo.com
Thesis advisorJEPRI JULIANTONI, -2013079001jeprijuliantoni@ymail.com
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Peternakan
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 17 Jan 2025 01:24
Last Modified: 17 Jan 2025 01:24
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/85737

Actions (login required)

View Item View Item