Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN BERPIKIR KRITIS PADA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMA 3 BENGKALIS

MUHAMMAD KHUTBAH ARRAFIQ, - (2024) PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF DAN BERPIKIR KRITIS PADA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMA 3 BENGKALIS. Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
TESIS M. KHUTBAH ARRAFIQ.pdf

Download (12MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilandasi hasil observasi penelitian yang pernah dilakukan di SMA Negeri 3 Bengkalis, penulis menemukan gejala dimana terdapat siswa yang memiliki nilai hasil pembelajaran kurang memenuhi batas kriteria ketuntasan minimal. Kurang terpenuhinya nilai sesuai batas kriteria ketuntasan minimal salah satunya dipengaruhi oleh sikap kemandirian siswa yang hanya menunggu tindakan guru baru berusaha sehingga tidak ada kreativitas berpikir siswa untuk menerima materi apalagi berusaha untuk kritis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan model pembelajaran Problem Based Learning terhadap kemampuan berpikir kreatif dan berpikir kritis siswa serta perbedaan keduanya pada pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMA Negeri 3 Bengkalis. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang berdesain quasi eksperimen. Quasi experimental design adalah jenis desain penelitian yang memiliki kelompok kontrol dan kelompok eksperimen tidak dipilih secara random. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April s/d Juni 2023, dan lokasi penelitian ini adalah di SMA Negeri 3 Bengkalis. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampling jenuh atau menggunakan seluruh populasi untuk dijadikan sampel. Berdasarkan pemilihan tersebut diperoleh siswa kelas XI IPS yang berjumlah 47 siswa siswa sebagai sampel penelitian. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Problem Based Learning terhadap kemampuan berpikir kreatif dan berpikir kritis siswa. Hal ini terlihat dari nilai sig setelah dilaksanakan posttes yaitu sebesar 0,000 lebih kecil dari α = 0,05 berarti H0 ditolak dari kedua variabel. Demikian juga Ada perbedaan kemampuan berpikir kreatif dan berpikir kritis siswa setelah dilaksanakan model pembelajaran Problem Based Learning. Hasil t hitung pada variabel kemampuan berpikir kreatif sebesar 10.024 dengan nilai sig 0,000. Angka 0,000 ini lebih kecil dari α = 0,05 berarti H0 ditolak. Demikian halnya dengan variabel berpikir kritis dimana hasil t hitung sebesar 6.117 dan nilai sig 0,000. Angka 0,000 ini lebih kecil dari α = 0,05 berarti H0 ditolak, yang berarti ada perbedaan dari kedua variabel.

Item Type: Thesis (Thesis)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorZAITUN, -2010057201zaitun@uin-suska.ac.id
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Program Pascasarjana > S2 > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: pps -
Date Deposited: 14 Jan 2025 07:57
Last Modified: 14 Jan 2025 07:57
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/85472

Actions (login required)

View Item View Item