NELDA FITRI, - (2024) ANALISIS PERAN GURU MENGHADAPI PESERTA DIDIK HIPERAKTIF DI KELAS II SD NEGERI 031 TARAI BANGUN KECAMATAN TAMBANG KABUPATEN KAMPAR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
|
Text
GABUNGAN KECUALI BAB IV.pdf Download (11MB) | Preview |
|
![]() |
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (11MB) |
Abstract
ABSTRAK Nelda Fitri, (2024): Analisis Peran Guru Menghadapi Peserta Didik Hiperaktif di Kelas II SD Negeri 031 Tarai Bangun Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran guru dalam menghadapi peserta didik hiperaktif di kelas II SD Negeri 031 Tarai Bangun kecamatan Tambang kabupaten Kampar. Penelitian ini dilatar belakingi oleh rendahnya perhatian guru terhadap anak hiperaktif, kurang fokusnya peserta didik hiperaktif dalam proses pembelajaran dan keterlambatan peserta didik hiperaktif dalam memahami pelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Subjek dari penelitian ini adalah guru. Objek dalam penelitian ini adalah peserta didik hiperaktif pada kelas II SD Negeri 031 Tarai Bangun kecamatan Tambang kabupaten Kampar. Teknik dalam pengumpulan data pada penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Tujuan dalam penelitian ini untuk melihat perilaku peserta didik hiperaktif di SD Negeri 031 Tarai Bangun kecamatan Tambang kabupaten Kampar, untuk melihat faktor apa saja yang mempengaruhi anak hiperaktif, juga melihat bagaimana cara guru penciptakan lingkungan belajar yang mendukung bagi peserta didik hiperaktif, dan melihat peran guru menghadapi peserta didik hiperaktif. Berdasarkan hasil penelitian, ada tiga peran guru dalam menghadapi anak hiperaktif diantaranya guru sebagai konseling, guru sebagai pembiasaan positif dan guru sebagai evaluasi berkelanjutan. Berdasarkan hasil dari penelitian maka dapat disimpulkan ada tiga peran guru dalam menghadapi anak hiperaktif di kelas II SD Negeri 031 Tarai Bangun kecamatan Tambang kabupaten Kampar seperti guru sebagai konseling, guru sebagai pembiasaan positif dan guru sebagai evaluasi berkelanjutan. Kata Kunci: Peran Guru, Peserta Didik Hiperaktif.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||||
Depositing User: | ftk - | ||||||||
Date Deposited: | 10 Jan 2025 09:03 | ||||||||
Last Modified: | 10 Jan 2025 09:04 | ||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/85373 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |