Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

OPTIMALISASI BUMDES DI DESA BULUH NIPIS KECAMATAN S IAK HULU KABUPATAN KAMPAR BERDASARKAN PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 11 TAHUN 2021 TENTANG BADAN USAHA MILIK DESA

WINDRY AULIA, - (2024) OPTIMALISASI BUMDES DI DESA BULUH NIPIS KECAMATAN S IAK HULU KABUPATAN KAMPAR BERDASARKAN PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 11 TAHUN 2021 TENTANG BADAN USAHA MILIK DESA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI WINDRY AULIA.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (860kB)

Abstract

ABSTRAK Windry Aulia, (2024) : Optimalisasi BUMDES Di Desa Buluh Nipis Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2021 Tentang Badan Usaha Milik Desa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui optimalisasi dan hambatan dalam pengelolaan BUMDes. Karena BUMDes Buluh Nipis di Desa Buluh Nipis Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar sudah tidak beroperasi secara optimal, dimana bidang-bidang usahanya tidak berjalan dengan baik. Penelitian ini jenis penelitian hukum empiris dengan sifat deskriptif. Dengan meggunakan pendekatan pelaksanaan hukum maka data primer menjelaskan data utama dan data sekunder sebagai data bantu untuk memperjelas maksud dalam tulisan ini. Teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dokumentasi dan studi pustaka, dengan analisis data kualitatif dan penarikan kesimpulan induktif. Hasil penelitian ini adalah berdasarkan Optimalisasi BUMDes di Desa Buluh Nipis, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, tidak terlaksana karena, terdapat ketidaksesuaian antara perencanaan dan pelaksanaan unit usaha BUMDes, pihak BUMDes belum sepenuhnya melaksanakan kewajiban pelaporan semesteran dan tahunan kepada pengawas dan penasehat sebagaimana yang telah diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2021, rendahnya kualitas sumber daya manusia, BUMDes Desa Buluh Nipis belum sepenuhnya berhasil dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh. Hambatan yang menyebabkan tidak berlanjutnya BUMDes di Desa Buluh Nipis, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar terdapatnya hambatan utama yaitu: rendahnya kualitas sumber daya manusia, tidak ada bidang usaha yang mendatangkan untung, pihak pengawas BUMDes seringkali merasa khawatir terkait penggunaan anggaran yang tidak sesuai dengan ketentuan atau potensi menimbulkan kerugian, kurangnya dukungan dan partisipasi aktif masyarakat dalam pegelolaan BUMDes membuat usaha sulit berkembang disebabkan oleh sosialisasi yang belum efektif, serta pengelola BUMDes yang kurang memiliki pegetahuan dan keterampilan dalam bidang manajemen bisnis, keuangan, dan pemasaran mejadi kedala besar. Kata Kunci : Optimalisasi, Badan, Usaha Milik Desa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorNUR HIDAYAT, --nurhidayat@uin-suska.ac.id
Thesis advisorRONI KURNIAWAN, --ronikurniawan@uin-suska.ac.id
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 27 Dec 2024 08:50
Last Modified: 27 Dec 2024 08:50
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/85084

Actions (login required)

View Item View Item