Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERENCANAAN STRATEGI BERSAING SEKOLAH DI SEKOLAH SMA NEGERI 2 BANGKINANG KOTA

M. ILFAN KHAIRI, - (2024) PERENCANAAN STRATEGI BERSAING SEKOLAH DI SEKOLAH SMA NEGERI 2 BANGKINANG KOTA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI M. ILFAN KHAIRI.pdf

Download (10MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (620kB)

Abstract

ABSTRAK M. Ilfan Khairi (2024): Perencanaan Strategi Bersaing Sekolah dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan di Sekolah SMA Negeri 2 Bangkinang Kota Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perencanaan strategi bersaing dalam meningkatkan mutu pendidikan di SMA Negeri 2 Bangkinang Kota, serta mengidentifikasi faktor-faktor pendukung dan penghambat yang mempengaruhi implementasi strategi tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, dengan pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan strategi peningkatan mutu dilakukan setelah menerima rapor mutu dari Badan Nasional Pendidikan (BNP), yang dibuktikan dengan dokumen visi dan misi sekolah. Pelaksanaan strategi dilakukan melalui pemenuhan mutu pendidikan dan capaian Standar Nasional Pendidikan (SNP) dalam pengelolaan satuan pendidikan dan proses pembelajaran. Penetapan standar mutu pendidikan dilakukan berdasarkan hasil monitoring dan evaluasi untuk membangun budaya mutu yang lebih tinggi di satuan pendidikan. Monitoring dan evaluasi berfungsi untuk memastikan bahwa pelaksanaan perencanaan strategi berjalan sesuai rencana. Faktor-faktor pendukung dalam peningkatan mutu pendidikan di SMA Negeri 2 Bangkinang Kota meliputi ketelitian dan kejelasan dalam membentuk tujuan, ketepatan waktu, sarana dan prasarana yang memadai, serta dukungan kuat dari stakeholder. Namun, terdapat beberapa penghambat, seperti ketidakmampuan perencana dalam menghasilkan perencanaan yang tepat, penggunaan data yang tidak objektif, fleksibilitas perencanaan yang rendah, serta kualitas tenaga pendidik yang belum memadai. Temuan ini dapat memberikan kontribusi terhadap pengembangan praktik pendidikan yang lebih baik dan peningkatan mutu pendidikan di tingkat nasional. Kata Kunci: Strategi Bersaing; Mutu Pendidikan; Perencanaan Sekolah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorEdi Iskandar, --edi.iskandar@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 19 Dec 2024 04:25
Last Modified: 19 Dec 2024 04:25
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/84939

Actions (login required)

View Item View Item