Nova Meliza, - (2024) ANALISIS STRATEGI PENGEMBANGAN USAHA DALAM MENGHADAPI PERSAINGAN BISNIS PADA USAHA TRANSPORTASI PT INDAH KARYA MADANI DI PEKANBARU PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.
Text (BAB IV)
File Hasil Penelitian ( Bab IV dan atau Bab V).pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
||
|
Text
File lengkap sampai lampiran kecuali hasil penelitian ( Bab IV dan atau Bab V).pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Nova Meliza, (2024): Analisis Strategi Pengembangan Usaha dalam Menghadapi Persaingan Bisnis pada Usaha Transportasi PT Indah Karya Madani di Pekanbaru Perspektif Ekonomi Syariah Penulisan ini dilatar belakangi oleh PT Indah Karya Madani menghadapi tantangan persaingan bisnis yang terus meningkat setiap tahun. Seperti, penurunan jumlah penumpang pada hari-hari biasa meskipun pada hari libur nasional dan hari besar jumlah penumpang masih cukup banyak. Hal ini disebabkan oleh beberapa transportasi lainnya yang juga berkembang di Pekanbaru dengan rutenya yang sama. Kondisi ini dapat mengancam eksistensi dan pengembangan perusahaan. Penelitian ini dilakukan untuk dapat menjelaskan strategi pengembangan usaha dalam menghadapi persaingan bisnis pada usaha transportasi PT. Indah Karya Madani dan perspektif ekonomi syariah dalam persaingan usaha Transportasi PT. Indah Karya Madani. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang dilakukan pada PT. Indah Karya Madani di jalan SM. Amin/Arengka II ruko 40 No. 05 Pekanbaru. Penelitian ini melibatkan 10 orang informan yakni seorang manajer, seorang kasir, tiga orang sopir, dan lima orang penumpang. Menggunakan data primer dan sekunder sebagai sumber informasi. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, kuisioner dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan dengan analisis SWOT. Hasil penelitian menghasilkan Berdasarkan hasil analisis diagram SWOT dapat diperoleh sumbu X = 0,3 dan Y = 0,14. Garis lurus pada diagram diatas menunjukkan titik koordinat pada posisi Kuadran I. Kuadran I ialah situasi yang menguntungkan dimana PT Indah Karya Madani memiliki kekuatan dan peluang yang dapat dimanfaatkan sehingga cocok menggunakan strategi SO atau StrengthsOpprtunities untuk mengembangkan usahanya dan didukung oleh strategi pertumbuhan agresif. Strategi SO: Meningkatkan kualitas armada dan pelayanan untuk mempertahankan pelanggan, membuat program loyalitas pelanggan, menambahkan rute pariwisata. Dalam perspektif ekonomi syariah, sebuah bisnis yang ideal adalah yang memenuhi ketentuan dan prinsip ajaran islam. PT Indah Karya Madani menjalankan persaingan yang sehat sesuai dengan prinsip-prinsip ekonomi syariah. Perusahaan mengutamakan kejujuran, adil, inovasi, dan tanpa menggunakan cara curang untuk memenangkan persaingan. Kata Kunci: Strategi Pengembangan, Persaingan Bisnis, Analisis SWOT, Perspektif Ekonomi Syariah.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah | ||||||||||||
Depositing User: | fasih - | ||||||||||||
Date Deposited: | 04 Dec 2024 08:09 | ||||||||||||
Last Modified: | 04 Dec 2024 08:11 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/84733 |
Actions (login required)
View Item |