Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN AKTIF TIPE GROUP RESUME DAN CARD SORT DALAM PEMBELAJARAN FIQIH DI PONDOK PESANTREN MODERN AL HUSNA BAGAN BATU KECAMATAN BAGAN SENEMBAH KABUPATEN ROKAN HILIR

Siti Kholijah Rambe (2012) IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN AKTIF TIPE GROUP RESUME DAN CARD SORT DALAM PEMBELAJARAN FIQIH DI PONDOK PESANTREN MODERN AL HUSNA BAGAN BATU KECAMATAN BAGAN SENEMBAH KABUPATEN ROKAN HILIR. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2012_2012100.pdf

Download (371kB) | Preview

Abstract

Pondok Pesantren Modern Al Husna Bagan Batu Kecamatan Bagan Senembah Kabupaten Rokan Hilir adalah merupakan lembaga pendidikan yang telah menerapkan pembelajaran Group Resume, Card Sort , hal ini diperoleh dari wawancara yang dilakukan dengan pimpinan dan beberapa guru fiqih, yang menyatakan telah menerapkan pembelajaran aktif tipe Group Resume, Card Sort dalam proses pembelajaran terutama pada pelajaran Fiqih Akan tetapi setelah penulis melakukan peninjauan lebih lanjut ternyata masih ditemukan beberapa gejala di antaranya: Tidak adanya kereatifitas siswa dalam belajar misalnya memberikan tanggapan atau sanggahan yang berkaitan dengan materi yang sedang dipelajari. Siswa cenderung lebih banyak diam dalam mengikkuti pelajaran. Jika diberi kesempatan bertanya ada siswa yang tidak bertanya. Adanya sebagian siswa yang kurang aktif dalam mengerjakan tugas baik secara mandiri maupun kelompok. Berdasarakan gejala-gejala di atas, penulis dapat menganalisa bahwa siswa tidak aktif dalam mengiktui proses belajar mengajar di kelas. Oleh sebab itu, penulis merasa tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul: Implementasi Pembelajaran Aktif Tipe Group Resume dan Card Sort Dalam Pelajaran Fiqih di Pondok Pesantren Modern Al Husna Bagan Batu Kecamatan Bagan Senembah Kabupaten Rokan Hilir. Dengan rumusan masalah Bagaimanakah Implementasi Pembelajaran Aktif Tipe Group Resume dan Card Sort Dalam Pelajaran Fiqih di Pondok Pesantren Modern Al Husna Bagan Batu Kecamatan Bagan Senembah Kabupaten Rokan Hilir? Setelah data dari hasil observasi dianalisa, maka dapat disimpulkan bahwa implementasi pembelajaran kooperatif tipe Group Resume dan tipe Card Sort diperoleh rata-rata klasikal selama 12 kali observasi sebesar 72,2%, serada pada interval 56% - 75%, dengan kategori cukup baik. Hal ini membuktikan bahwa impelementasi pembelajaran aktif oleh guru Fiqih di Pondok Pesantren Modern Al Husna Bagan Batu Kecamatan Bagan Senembah Kabupaten Rokan Hilir terlaksana denga cukup baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 373 Pendidikan Tingkat Sekolah Lanjutan > 373.236 Sekolah Menengah Pertama, SMP
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mutiara Jannati
Date Deposited: 20 Oct 2016 07:50
Last Modified: 20 Oct 2016 07:50
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/8439

Actions (login required)

View Item View Item