Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU AQIDAH AHKLAK DI MADRASAH ALIYAH HIDAYATUL MUTA’ALLIM MENGKIRAU KECAMATAN MERBAU KABUPATEN BENGKALIS

Katijah (2011) PERSEPSI SISWA TENTANG KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU AQIDAH AHKLAK DI MADRASAH ALIYAH HIDAYATUL MUTA’ALLIM MENGKIRAU KECAMATAN MERBAU KABUPATEN BENGKALIS. Skripsi thesis, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau.

[img]
Preview
Text
2011_2011156.pdf

Download (685kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini mengangkat masalah mengenai Persepsi siswa tentang Kompetensi Kepribadian Guru Aqidah Akhlak di Madrasah Aliyah Hidayatul Muta’allim Mengkirau Kecamatan Merbau Kabupaten Bengkalis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi siswa tentang kompetensi kepribadian guru aqidah akhlak di Madrasah Aliyah Hidayatul Muta’allim Mengkirau. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X dan XI di Madrasah Aliyah Hidayatul Muta’allim Mengkirau dan objeknya adalah persepsi siswa tentang kompetensi kepribadian guru aqidah akhlak di Madrasah Aliyah Hidayatul Muta’allim Mengkirau Kecamatan Merbau Kabupaten Bengkalis. Metode pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan menyebarkan angket kepada responden yang berjumlah 25 siswa. Untuk data pendukung, peneliti juga melakukan wawancara dan dokumentasi yang diperoleh dari Madrasah Aliyah Hidayatul Muta’allim Mengkirau Kecamatan Merbau Kabupaten Bengkalis. Jenis penelitian ini adalah bersifat deskriptif kualitatif dengan persentase dengan menggunakan rumus sebagai berikut: P = X100% N F Berdasarkan hasil analisa data dapat di simpulkan bahwa persepsi siswa tentang kompetensi kepribadian guru aqidah akhlak di Madrasah Aliyah Hidayatul Muta’allim Mengkirau Kecamatan Merbau Kabupaten Bengkalis dikategorikan baik, sesuai dengan persentase yang peroleh sebesar 78%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: 300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 373 Pendidikan Tingkat Sekolah Lanjutan > 373.236 Sekolah Menengah Pertama, SMP
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Feni Marti Adhenova
Date Deposited: 22 Dec 2015 03:34
Last Modified: 22 Dec 2015 03:34
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/84

Actions (login required)

View Item View Item