Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

Pengalaman Body Shaming pada Remaja Laki-laki dan Perempuan

Rehanil Jannah, - (2024) Pengalaman Body Shaming pada Remaja Laki-laki dan Perempuan. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text (Bab Gabungan)
Pengalaman Body Shaming Pada Remajaaaaa new bgt Bab Gab.pdf - Published Version

Download (10MB) | Preview
[img] Text (Bab Hasil)
Pengalaman Body Shaming Pada Remajaaaaa new bgt Bab Hasil.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (10MB)

Abstract

Body shaming memiliki dampak negatif bagi kesehatan mental individu. Dampak body shaming berbeda pada remaja laki-laki dan perempuan.. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengalaman body shaming pada remaja laki-laki dan perempuan. Subjek penelitian berjumlah 20 orang siswa dan siswi Sekolah Menegah Atas yang ada di Tembilahan. Subjek ditentukan menggunakan Teknik purposive sampling. Pendekatan penelitian menggunakan deskriptif kualitatif dengan wawancara semi-terstruktur. Dari hasil penelitian diperoleh gambaran bahwa body shaming merupakan Tindakan mengejek, merendahkan, menilai negatif dan menghina kondisi fisik seseorang. Penyebab remaja mengalami mengalami body shaming karena adanya faktor sosial dan budaya, rasa empati yang rendah serta kurangnya pengetahuan akan dampak dari tindakan perilaku body shaming. Dampak body shaming yang dirasakan lebih banyak dialami remaja perempuan yang membuatnya memiliki kepercayaan diri yang rendah, menjadi sensitif, serta memengaruhi aktivitasnya sehari-hari. Remaja laki-laki cenderung lebih acuh dan tidak terlalu peduli dengan penilaian fisik yang diberikan oleh orang lain, memilih untuk mengalihkan fokus dan energinya pada kegiatan dan lingkungan sosial yang positif. Sementara remaja perempuan lebih sensitif, menjadi rendah diri, menarik dan membatasi diri untuk bergaul dengan teman-teman yang menilai fisik. Komentar negatif yang didapat, membuat remaja termotivasi untuk melakukan perubahan atas fisiknya. Meskipun demikian, baik pada remaja laki-laki maupun perempuan, bersyukur dan merasakan adanya dukungan positif dari keluarga, menjadikan remaja lebih mudah bangkit dari dampak body shaming Kata Kunci: Body Shaming, Remaja, Laki-laki, Perempuan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorLisya Chairani, -2007127901lisya.chairani@uin-suska.ac.id
Subjects: 100 Filsafat dan Psikologi > 150 Psikologi
Divisions: Fakultas Psikologi > Psikologi
Depositing User: fpsi -
Date Deposited: 29 Jul 2024 12:15
Last Modified: 29 Jul 2024 12:15
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/83923

Actions (login required)

View Item View Item