TAMARA KARINA PUTRI, - (2024) ANALISIS YURIDIS TENTANG PUTUSAN HAKIM DALAM PERKARA TINDAK PIDANA LAKA LANTAS OLEH PENDERITA GANGGUAN BIPOLAR. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
|
Text
GABUNAN KECUALI BAB IV.pdf Download (2MB) | Preview |
|
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (475kB) |
Abstract
Penulisan skripsi ini dilatar belakangi pada Kecelakaan lalu lintas dapat saja terjadi setiap saat dengan berbagai sebab dan faktor, di antaranya karena faktor kelalaian, dan kejiwaan. faktor kejiwaan karena stress dan penyakit sebagaimana yang dialami oleh terdakwa Aurelia Margaretha yang menderita gangguan bipolar (penyakti kejiwaan), yang mengendarai mobil hingga menabrak korban yang bernama Andre Njotohusodo hingga meninggal dunia (Perkara Nomor: 1083/Pid.Sus/2020/PN.TNG). Majelis Hakim pada Pengadilan Negeri Tangerang menyatakan terdakwa Aurelia Margaretha bersalah melanggar Pasal 311 ayat (5) Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, dengan hukuman penjara selama 5 (lima) Tahun, 6 (enam) bulan, tanpa mempertimbangkan penyakit yang diderita oleh terdakwa (bipolar). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana analisis yuridis pertimbangan hakim terhadap putusan dalam perkara kecelakaan lalu lintas pada penderita gangguan bipolar (Putusan Nomor: 1083/ Pid.Sus/2020/ PN.TNG), dan apa implikasi hukum dari putusan hakim terhadap perkara Nomor: 1083/Pid.Sus/ 2020/PN.TNG). Jenis penelitian yang digunakan ialah penelitian yuridis normatif, yakni penelitian yang dilakukan dengan cara meneliti bahan pustaka, menelaah teori-teori, konsep-konsep, asas-asas hukum, serta perturan perundang-undangan, yang dilakukan dengan pendekatan perundang-perundangan (status approach) dan pendekatan kasus (case approach), yakni menjelaskan secara rinci dan sistematis mengenai permasalahan yang diteliti. Sedangkan sumber data yang digunakan adalah bahan hukum, yang berupa bahan hukum primer, sekunder, dan tersier. Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa, majelis hakim pada Pengadilan Negeri Tangerang tidak mempertimbangkan terdakwa (Aurelia Margaretha) yang menderita gangguan bipolar (penyakit jiwa), tetapi majelis hakim terfokus pada perbuatan terdakwa yang sengaja mengendarai kendaraan mobil dalam pengaruh alkohol dan menabrak Sdr. Andre Njotohusodo hingga meninggal dunia. Perbuatan terdakwa tersebut dinyatakan bersalah melanggar Pasal 311 ayat (5) Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan dengan hukuman penjara selama 5 (lima) Tahun, 6 (enam) bulan. Akibat hukum dari putusan hakim terhadap perkara kecelakaan lalu lintas pada penderita gangguan bipolar, antara lain terdakwa harus ditempatkan pada ruangan/tahanan khusus. Di samping itu dengan hukuman selama 5 (lima) Tahun, 6 (enam) bulan tersebut dirasa berat oleh terpidana. Kemudian terpidana dapat mengajukan banding. Kata Kunci: Pertimbangan Hakim, Kecelakaan Lalu Lintas, dan Penderita Bipolar.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | 000 Karya Umum > 001 Ilmu Pengetahuan > 001.42 Metode Riset 300 Ilmu Sosial > 340 Ilmu Hukum |
||||||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Hukum | ||||||||||||
Depositing User: | fasih - | ||||||||||||
Date Deposited: | 27 Jul 2024 03:50 | ||||||||||||
Last Modified: | 27 Jul 2024 03:50 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/83635 |
Actions (login required)
View Item |