Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

ANALISIS MISKONSEPSI MENGGUNAKAN INSTRUMEN DIAGNOSTIC TEST MULTIPLE CHOICE FOUR-TIER BERBASIS QUIZZIZ PADA MATERI LAJU REAKSI

RANTI EKA SAFPUTRY, - (2024) ANALISIS MISKONSEPSI MENGGUNAKAN INSTRUMEN DIAGNOSTIC TEST MULTIPLE CHOICE FOUR-TIER BERBASIS QUIZZIZ PADA MATERI LAJU REAKSI. Skripsi thesis, UIN SUSKA RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI LENGKAP KECUALI BAB IV.pdf

Download (10MB) | Preview
[img] Text (BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Ranti Eka Safputry, (2024): Analisis Miskonsepsi Menggunakan Instrumen Diagnostic Test Multiple Choice Four-Tier Berbasis Quizizz Pada Materi Laju Reaksi. Kurangnya pemahaman siswa dalam materi laju reaksi membuat siswa banyak mengalami miskonsepsi. Miskonsepsi merupakan pemahaman siswa akan suatu konsep yang tidak sesuai terhadap konsep yang diterima secara ilmiah. Laju reaksi merupakan laju berkurangnya atau bertambahnya konsentrasi disetiap satuan waktu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya miskonsepsi siswa pada materi laju reaksi dan mengetahui persentase miskonsepsinya. Jenis penelitian yang digunakan berupa mixed methods dengan tipe Explanatory Sequential Design. Sampel penelitian ini terdiri dari 107 siswa dengan tektik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa diagnostic test multiple choice Four-Tier. Teknik analisis data yang digunakan meliputi uji validitas, uji realibilitas, uji daya beda, uji tingkat kesukaran yang sesuai dengan jurnal sebelumnya dan identifikasi miskonsepsi. sil penelitian menunjukan bahwa terjadi miskonsepsi pada materi laju reaksi disemua konsep laju reaksi sebesar 53,00% dan termasuk kategori tinggi. Miskonsepsi terendah teridentifikasi pada indikator (1) menjelaskan pengaruh konsentrasi terhadap laju reaksi dengan persentase 30,00%. Sedangkan miskonsepsi tertinggi teridentifikasi pada indikator (13) menganalisis kaitan isi grafik dengan pengaruh luas permukaan terhadap laju reaksi dengan persentase sebesar 68,00%. Tingkat pemahaman konsep siswa secara keseluruhan adalah 35,00% siswa yang paham konsep, 53,00% siswa yang miskonsepsi dengan kategori sedang, dan 12,00% siswa yang tidak paham konsep. Kata kunci : Miskonsepsi, Diagnostic Four-Tier, Laju Reaksi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorPANGOLOAN SOLEMAN RITONGA,, --psr@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
300 Ilmu Sosial > 370 Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Kimia
Depositing User: ftk -
Date Deposited: 26 Jul 2024 07:07
Last Modified: 26 Jul 2024 07:07
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/83583

Actions (login required)

View Item View Item