Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

PEMBERDAYAAN PEMUDA MELALUI PELATIHAN FOTOGRAFI DALAM MENINGKATKAN KREATIVITAS (LIFE SKILL) PADA KOMUNITAS INSTANUSANTARA DI KOTA BUKITTINGGI

SYATIA, - (2024) PEMBERDAYAAN PEMUDA MELALUI PELATIHAN FOTOGRAFI DALAM MENINGKATKAN KREATIVITAS (LIFE SKILL) PADA KOMUNITAS INSTANUSANTARA DI KOTA BUKITTINGGI. Thesis thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
GABUNGAN TANPA BAB V.pdf

Download (4MB) | Preview
[img] Text (BAB V)
PEMBAHASAN.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Nama : Syatia Prodi : Pengembangan Masyarakat Islam Judul : Pemberdayaan Pemuda Melalui Pelatihan Fotografi Dalam Meningkatkan Kreativitas (life skill) Pada Komunitas Instanusantara di Kota Bukittinggi Pemuda adalah sumber daya manusia berharga sekaligus menjadi aset bangsa yang potensial, bahwa usia muda berpeluang besar bagi Indonesia untuk dapat mengembangkan sumber daya yang ada dengan meningkatkan kreativitasnya melalui pelatihan fotografi pada komunitas Instanusantara, Pada rentang usia 15-30 tahun bisa disebut sebagai usia produktif dimana pemuda bekerja untuk meningkatkan kebutuhan hidup dan demi masa depannya. Untuk itu diperlukan keahlian yang dikuasai. Pengaruh perkembangan minat bakat pada pemuda bisa membawa mereka untuk mendapatkan pekerjaan ataupun berpeluang membuka lapangan pekerjaan mengingat pada saat ini lapangan pekerjaan yang tersedia sangat terbatas. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui proses pemberdayaan pemuda melalui pelatihan fotografi dalam meningkatkan kreativitas pada komunitas instanusantara di Kota Bukittinggi dan juga hasil pemberdayaan yang telah dilakukan. Pada penelitian ini terdapat dua indikator teori pemberdayaan yaitu kemandirian dan berdaya. Jumlah informan kunci ada dua tim manajemen dan ketua komunitas instanusantara, peserta, anggota, dan instruktur komunitas instanusantara sebagai informan pendukung. Metode ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian kualitatif yakni dengan tahapan,reduksi data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan penelitian yang dilakukan bahwasanya proses pemberdayaan pemuda dilakukan dengan lima proses kemandirian yaitu, penetapan wilayah kerja, sosialisasi kegiatan, penyadaran masyarakat, pengorganisasian/pengelompokan, pelaksanaan kegiatan. Hasil dari pemberdayaan yaitu menambah wawasan mengenai fotografi dan juga mendapatkan pekerjaan. Kata kunci: pemberdayaan pemuda, kemandirian, keberdayaan,pelatihan fotografi, kreativitas.

Item Type: Thesis (Thesis)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorKodarni, -1027097501Kodarniuinsuska@gmail.com
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: fdk -
Date Deposited: 24 Jul 2024 05:54
Last Modified: 24 Jul 2024 05:54
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/83414

Actions (login required)

View Item View Item