Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

EVALUASI MORFOLOGI BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.) GENERASI KE - 4 HASIL MUTASI KOLKISIN

ZAINAL ABIDIN, - (2024) EVALUASI MORFOLOGI BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.) GENERASI KE - 4 HASIL MUTASI KOLKISIN. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
FILE LENGKAP KECUALI HASIL PENELITIAN (ABB IV).pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
FILE HASIL PENELITIAN (BAB IV).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (672kB)

Abstract

ZAINAL ABIDIN (2024) : EVALUASI MORFOLOGI BAWANG MERAH (Allium ascalonicum L.) GENERASI KE - 4 HASIL MUTASI KOLKISIN Bawang merah merupakan salah satu komoditas hortikultura unggulan. Seiring bertambahnya jumlah penduduk mengakibatkan bertambahnya permintaan akan bawang merah di Provinsi Riau. Oleh karena itu, pengembangan dan peningkatan produksi bawang merah harus dilakukan dengan berbagai upaya seperti perbaikan sistem budidaya dan penggunaan varietas unggul yang adaptif di daerah Riau melalui pemuliaan tanaman salah satunya yaitu menggunakan kolkisin. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keragaman morfologi bawang merah generasi ke-4 hasil mutasi kolkisin. Penelitian ini telah dilaksanakan di lahan penelitian UARDS dan laboratorium Agronomi dan Agrostologi Fakultas Pertanian dan Peternakan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Penelitian telah dilakukan dari bulan November 2023 hingga Januari 2024. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 4 kelompok dan 4 ulangan sehingga terdapat 16 unit percobaan. Masing-masing unit percobaan terdiri dari 18 - 145 tanaman yang mana setiap perlakuan memiliki umbi dengan jumlah yang berebeda sehingga terdapat 580 populasi tanaman. Parameter yang diamati yaitu tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah anakan, warna daun, umur panen, jumlah umbi per rumpun, diameter umbi, warna umbi, berat umbi per umbi, berat basah umbi per rumpun dan berat kering umbi per rumpun. Hasil penelitian berdasarkan sidik ragam menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang sangat nyata pada parameter tinggi tanaman, umur panen, jumlah umbi per rumpun, diameter umbi, berat umbi per umbi, berat basah umbi per rumpun dan berat kering per rumpun. Penggunaan konsentrasi 200 ppm kolkisin adalah konsentrasi terbaik yang mampu menginduksi keragaman morfologi bawang merah generasi ke-4. Kata Kunci : bawang merah, keragaman morfologi, kolkisin.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorZULFAHMI, -2011117901fahmi2509@gmail.com
Thesis advisorAULIA RANY ANNISAVA, -2016088401,auliarani.dda@gmil.com
Subjects: 600 Teknologi dan Ilmu-ilmu Terapan > 630 Usaha Tani, Pertanian, Teknologi Pertanian
000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Pertanian dan Peternakan > Agroteknologi
Depositing User: fapertapet -
Date Deposited: 23 Jul 2024 01:33
Last Modified: 23 Jul 2024 01:33
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/83329

Actions (login required)

View Item View Item