MUHAMMAD HAFIZH TAUFIKURRAHMAN, - (2024) PENGARUH LOKASI DAN HARGA TERHADAP OMSET PENJUALAN DI RESTORAN PLAZA PEKANBARU MENURUT PERSPEKTIF EKONOMI SYARIAH. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
|
Text
SKRIPSI MUHAMMAD HAFIZH TAUFIKURRAHMAN WATERMARK.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Muhammad Hafizh Taufikurrahman (2024) : Pengaruh Lokasi dan Harga Terhadap Omset Penjualan Di Restoran Plaza Pekanbaru Menurut Perspektif Ekonomi Syariah Penelitian ini dilatarbelakangi dengan omset penjualan tidak sesuai dengan yang diharapkan oleh pemilik Restoran. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah lokasi dan harga berpengaruh secara parsial terhadap omset penjualan di Restoran Plaza Pekanbaru, apakah lokasi dan harga berpengaruh secara simultan terhadap omset di restoran Plaza Pekanbaru, apakah lokasi dan harga berpengaruh terhadap omset penjualan di restoran Plaza Pekanbaru menurut Perspektif Ekonomi Syariah Penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif, lokasi di Jalan Teuku Umar, Pekanbaru, Riau, dengan populasi 18.000 orang. Adapun teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive rendom sampling dengan sampel sebanyak 100 orang responden. Sedangkan metode pengumpulan data menggunakan observasi, dan kuisioner dengan teknik analisis datanya menggunakan metode deskriptif dan kuantitatif. Hasil penelitian secara simultan menunjukkan bahwa pengaruh lokasi dan harga berpengaruh secara signifikan terhadap omset penjualan, terbukti dari f hitung = 3,309 > 3,089. Dimana besarnya pengaruh lokasi dan harga terhadap omset penjualan sebesar 6,4%, sedangkan sisanya 93,6% dipengaruhi variabel lain diluar variabel penelitian ini. Sedangkan hasil pengujian hipotesis secara parsial lokasi tidak berpengaruh dan signifikan terhadap omset penjualan, terbukuti t hitung =-,0109 < 1,6605 dan harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap omset penjualan, hal ini terbukti dari t hitung = 2,101 > 1,6605. Maka dapat diketahui harga lebih dominan mempengaruhi omset penjualan pada Restoran Plaza Pekanbaru. Tinjauan ekonomi syariah tentang pengaruh lokasi dan harga terhadap omset penjualan. Telah sesuai dengan prinsip syariah karena variabel harga mempengaruhi omset penjualan berdasar aspek kepercayaan terhadap kualitas dan kesesuain harga dengan kualitas makanan sehingga telah memenuhi aspek amanah dan aspek keadilan. Kata Kunci : Lokasi, Harga, Omset Penjualan, Ekonomi Syariah
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | 000 Karya Umum | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Ekonomi Syari'ah | ||||||||||||
Depositing User: | fasih - | ||||||||||||
Date Deposited: | 08 Jul 2024 01:50 | ||||||||||||
Last Modified: | 08 Jul 2024 01:50 | ||||||||||||
URI: | http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/80758 |
Actions (login required)
View Item |