Search for collections on Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Repository

IMPLEMENTASI PENDISTRIBUSIAN ZAKAT KEPADA MUALLAF DITINJAU MENURUT HUKUM ISLAM (Studi Di Badan Amil Zakat Nasional Kota Pekanbaru)

ROIS AFANDI HARAHAP, - (2024) IMPLEMENTASI PENDISTRIBUSIAN ZAKAT KEPADA MUALLAF DITINJAU MENURUT HUKUM ISLAM (Studi Di Badan Amil Zakat Nasional Kota Pekanbaru). Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF KASIM RIAU.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI ROIS AFANDI HARAHAP.pdf

Download (2MB) | Preview
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (790kB)

Abstract

ABSTRAK Rois Afandi Harahap (2024): Implementasi Pendistribusian Zakat Kepada Muallaf Ditinjau Menurut Hukum Islam (Studi di Badan Amil Zakat Nasional Kota Pekanbaru) Zakat merupakan salah satu bagian dari rukun Islam yang merupakan aspek fundamental yang wajib dilaksanakan setiap muslim. Dalam hal pendistribusian zakat diberikan kepada setiap mustahiq yang telah disebutkan dalam al-Qur’an pada surah At-Taubah ayat 60, yang menyatakan bahwa zakat diberikan kepada 8 golongan, diantaranya fakir, miskin, amil, muallaf, gharimin, budak, fi sabilillah dan ibnu sabil. Tujuan diadakannya penelitian ini adalah untuk menganalisa bagaimana proses pendistribusian zakat kepada muallaf yang dilakukan oleh BAZNAS Kota Pekanbaru berdasarkan syariat Islam. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang berlokasi di Badan Amil Zakat Nasional Kota Pekanbaru. Populasi dalam penelitian ini adalah petugas/pegawai yang bertugas di BAZNAS Kota Pekanbaru. Adapun yang menjadi subjek sekaligus informan dalam penelitian ini adalah pegawai bagian Pendistribusian dan Pendayagunaan di BAZNAS Kota Pekanbaru. Teknik yang penulis gunakan untuk memperoleh keseluruhan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan studi pustaka. Hasil dari penelitian ini menjelaskan bahwa keputusan dari BAZNAS Kota Pekanbaru yang tidak mendistribusikan zakat kepada muallaf pada tahun 2021 dengan alasan memprioritaskan untuk membantu pemulihan ekonomi umat yang menurun pasca wabah covid-19 sehingga menunda mendistribusikan zakat kepada muallaf pada tahun tersebut dipandang merupakan langkah yang tidak bertentangan dengan syariat Islam karena menimbang bahwa kemudharatan yang ditimbulkan dari menurun nya ekonomi umat pada saat itu lebih besar daripada kemashlahatan yang diperoleh dari pembinaan yang diberikan kepada para muallaf. Kata Kunci: Pendistribusian, Muallaf, BAZNAS Kota Pekanbaru

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
Thesis advisorYUNI HARLINA, -2002068501yuniharlina@uin-suska.ac.id
Thesis advisorMUSNAWATI, -2006027402musnawati@uin-suska.ac.id
Subjects: 000 Karya Umum
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga (Ahwal Al-Syakhsiyah)
Depositing User: fasih -
Date Deposited: 05 Jul 2024 08:42
Last Modified: 08 Jul 2024 00:14
URI: http://repository.uin-suska.ac.id/id/eprint/80751

Actions (login required)

View Item View Item